Find Us On Social Media :
Risma saat menunjukkan peta lokasi akses jalan baru yang diusulkan ke Kementerian PUPR (Sonora/Budi Santoso)

Persiapan Piala Dunia U-20, Risma Usulkan Pembangunan Jalan Baru

Budi Santoso - Jumat, 7 Agustus 2020 | 14:00 WIB

Surabaya, Sonora.ID - Setelah mengunjungi Kementerian Pemuda dan Olahraga (Kemenpora) RI, Wali Kota Surabaya, Tri Rismaharini mengunjungi Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (Kemen PUPR) RI, Kamis (06/08/2020).

Di sana, Risma mengajukan permohonan pembangunan akses jalan baru menuju Stadion Gelora Bung Tomo (GBT).

Risma mengatakan, bahwa di tahun 2021 Surabaya akan menjadi salah satu tuan rumah Piala Dunia U-20. Karenanya, untuk mendukung even itu, pihaknya ingin ada akses jalan lain menuju Stadion GBT.

Baca Juga: Persiapan Piala Dunia U-20, Rumput Stadion GBT Mulai Dikupas

"Kita tahun 2021 akan jadi salah satu tuan rumah Piala Dunia U-20. Nah, kita ada pembangunan rencana jalan. Jadi yang jalan eksisting ke stadion (GBT) itu sudah kita bangun, ke stadion utamanya," katanya.

Maka dari itu, pihaknya mengusulkan ke Kementerian PUPR untuk rencana pembangunan akses jalan baru tersebut.

Meski akses jalan lain menuju Stadion GBT sudah dikerjakan oleh Pemerintah Kota (Pemkot) Surabaya, serta pihak pengembang.

"Tapi kita membuat jalan baru untuk mendukung ini. Karena itu kami mengusulkan ke Pak Menteri PUPR untuk sebagian," ungkapnya.

Baca Juga: Piala Dunia U-20 2021, Menpora: Kesiapan Surabaya jadi Tuan Rumah Tak Diragukan