Find Us On Social Media :
Cuplikan Jennie yang mengenakan pakaian perawat di video musik Lovesick Girls (Soompi)

YG Entertainment Minta Maaf Soal Kontroversi 'Lovesick Girls' dan Bakal Hapus Adegan Perawat Jennie

Muhamad Alpian - Rabu, 7 Oktober 2020 | 14:30 WIB

Sonora.ID – YG Entertainment telah resmi menyampaikan permintaan maafnya kepada seluruh perawat atas kontroversi yang telah terjadi.

Dalam video musik ‘Lovesick Girls’ milik BLACKPINK, profesi perawat dinilai menjadi objek seksual.

Sebab, ada cuplikan dimana Jennie BLACKPINK yang mengenakan pakaian perawat dengan rok ketat dan pendek, hingga sepatu hak tinggi berwarna merah.

Sehari sebelumnya, YG Entertainment mengatakan bahwa mereka akan mempertimbangkan apakah adegan tersebut akan dihapus dari video musik ‘Lovescik Girls’ atau tidak.

Baca Juga: Lirik Lagu 'You Never Know' - BLACKPINK, It Keeps Bringing Me Down

Kini, Rabu (7/10/2020), pihak managemen membuat keputusan akan menghapus seluruh adegan Jennie yang mengenakan pakaian perawat di video musik ‘Lovesick Girls’.

“Kami minta maaf sekali lagi karena telah menyebabkan kekhawatiran kepada para perawat,” jelas agensi dalam pernyataanya.

Hingga artikel ini dirilis, lagu yang masuk ke dalam ‘THE ALBUM’ ini telah ditonton lebih dari 119 juta kali.

Yuk kita lihat lagi video musik dari lagu ‘Lovesick Girls’.