Find Us On Social Media :
Hindari Kerumunan, RSMH Palembang Batasi Jumlah Peserta Vaksin ()

Hindari Kerumunan, RSMH Palembang Batasi Jumlah Peserta Vaksin

Fernado Oktareza - Senin, 12 Juli 2021 | 21:15 WIB

Palembang, Sonora.ID - Membludaknya peserta vaksinasi di Rumah Sakit Muhammad Hoesin (RSMH) Palembang pada Sabtu (10/07) lalu, membuat pihak RS segera mengambil langkah antisipasi.

Wakil Ketua Panitia Vaksinasi Massal RSMH Palembang, Sudarto mengatakan, berdasarkan data yang dirinya terima, total peserta yang menjalani vaksinasi pada Sabtu lalu sebanyak 1125 yang terdiri dari remaja usia 12-18, dewasa dan lansia.

“Hari Sabtu kemarin total yang sudah disuntik sebanyak 1125 peserta dari total yang sudah mendaftar melalui website sebanyak 1135, artinya sekitar 10 peserta yang tidak menjalani vaksin,” kata Sudarto ketika ditemui di ruang kerjanya, Senin (12/07).

Baca Juga: RSMH Palembang Menggelar Vaksinasi Masal Anak Remaja dengan Target 5000 Peserta

Sudarto menambahkan, untuk mengantisipasi agar tidak terjadi kerumunan peserta seperti yang terjadi beberapa waktu lalu, pihaknya akan membatasi jumlah peserta vaksin hanya 250 per-hari.

“Mulai hari ini kita akan menggelar vaksinasi secara reguler, kita akan gelar setiap hari Senin – Jum’at dengan jumlah peserta per-harinya berjumlah 250 peserta yang sudah mendaftar secara online melalui website yang kita sediakan,” katanya.

Sudarto pun meminta masyarakat khususnya remaja usia 12-18 supaya dapat memanfaatkan momen vaksinasi massal dengan cara mendaftar di website http://app.rsmh.co.id/vaksinrsmh.

“Kepada seluruh masyarakatkami himbau agar dapat manfaatkan momen ini, dengan cara mendaftar melalui website yang telah disediakan, kita upayakan yang sudah mendaftar secara online akan kita prioritaskan,” tutupnya.

Baca Juga: Pemprov Sumsel Minta Vaksinasi RSMH Tidak Menimbulkan Kerumunan