Find Us On Social Media :
(Kemendikbudristek)

Bunda, Yuk Ajak Si Kecil Jalan-Jalan Ke Museum Virtual

Carissa Erlinda - Kamis, 19 Agustus 2021 | 17:57 WIB

Sonora.id - Saat ini, museum sudah menjadi tempat favorit untuk belajar, berolahraga, hingga menjadi tempat rekreasi untuk sekadar berfoto bersama keluarga dan teman-teman.

Walaupun saat ini sedang dihadapkan dengan pandemi Covid-19 yang mengharuskan setiap orang untuk mengurangi mobilitas di luar rumah.

Jangan khawatir, Bunda masih bisa mengajak si kecil untuk berekreasi dan belajar di museum.

Salah satunya adalah dengan mengunjungi museum virtual yang telah disediakan Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset dan Teknologi yang telah bekerja sama dengan Google.

Secara resmi telah memasukkan beberapa museum dan situs-situs di Indonesia dalam platform Google Arts & Culture.

Baca Juga: Mengintip Uniknya Pameran Virtual 360° Kendaraan Bersejarah Presiden dari Waktu ke Waktu

Seperti dikutip dari akun Instagram @ditpsd, museum merupakan tempat yang menyimpan cerita masa lalu.

Baik itu peninggalan sejarah, seni, ilmu pengetahuan, serta tempat menyimpan barang kuno, Kamis, (19/8/2021).

Adapun manfaat dari museum, antara lain menambah pengetahuan dan informasi, sebagai referensi visual, mendapat sudut pandang waktu yang lebih luas dan jelas, memberikan nuansa yang berbeda, menimbulkan rasa ingin tahu dan memancing imajinasi anak, interaksi dengan banyak dan beragam orang, membantu menemukan minat anak dan terakhir meningkatkan rasa nasionalisme dan kebangsaan.

Museum-museum ini menawarkan fasilitas edukatif yang bisa menambah wawasan Anda serta keluarga dan pastinya menarik minat Si Kecil.

Baca Juga: Digelar Virtual, 53 Pelukis Terlibat Dalam Pameran Seni Rupa di Masa Pandemi

Berikut laman museum yang memberikan fasilitas museum virtual.

  1. Museum Nasional
  2. Museum Benteng Vredeburg
  3. Museum Perumusan Naskah Proklamasi
  4. Museum Fosil Sangiran
  5. Museum Sumpah Pemuda
  6. Museum Kebangkitan Nasional
  7. Museum Basoeki Abdullah
  8. Museum Kepresidenan RI
  9. Galeri Nasional
  10. Borobudur