Find Us On Social Media :
ilustrasi mager (kompas.com)

Ternyata Ini Lho Penyebab 'Mager' di Hari Senin

Fernando Oktareza - Senin, 27 Juni 2022 | 19:00 WIB

Palembang, Sonora.ID - Sudah bukan rahasia umum lagi bahwa sebagian orang seketika malas hingga ogah-ogahan untuk beraktivitas di hari Senin.

Pasalnya, sudah terlanjur dengan kenikmatan di hari Jumat, Sabtu, dan Minggu yang biasanya dimanfaatkan untuk healing, staycation, family time, atau sekadar nongkrong bareng rekan kerja di akhir pekan.

Pada hari Senin pun biasanya ada yang merasa sulit beranjak dari kasur dan kamar untuk mempersiapkan diri menjelang hari pertama kerja.

Dan ada juga yang mengalami frustasi karena mereka begitu telanjur pewe dan mager berangkat ke kantor padahal hari Senin belum tiba.

Kira-kira apa sih penyebab munculnya kebiasaan tersebut?

Dilansir dari Kompas.com, menurut pakar nutrisi asal AS, Max Lugavere, munculnya perasaan tersebut ada penyebabnya.

Yakni masalah sulit tidur yang dialami banyak orang ketika akhir pekan.

“Jika Anda pergi tidur setiap malam hari pada jam 11 malam tetapi tetap terjaga sampai jam 3 pagi setiap hari Jumat dan Sabtu (belum lagi makan larut malam) pada dasarnya Anda telah melewati waktu akhir pekan yang menyebabkan semacam jet lag setiap hari Senin."

Baca Juga: Bagaimana Hadapi Lingkungan Pekerjaan yang Tidak Mendukung Kamu? 

Demikian penjelasan yang disampaikan Lugavere melalui cuitan di akun Twitter pribadinya belum lama ini.

Lugavere yang juga penulis The Genius Life menambahkan, ada aliran berirama yang muncul untuk hampir setiap fungsi biologis dalam sebuah penelitian.