Find Us On Social Media :
Kepala Pasar Modal Syariah Bursa Efek Indonesia, Irwan Abdullah (Dok Sonora.id)

Banyak Diminati, Pasar Modal Syariah Catat Pertumbuhan Positif

Dian Mega Safitri - Rabu, 9 November 2022 | 12:00 WIB

Makassar, Sonora.ID - Keuangan syariah memiliki potensi dan ruang tumbuh yang besar di Indonesia.

Seperti halnya pasar modal syariah yang tetap mencatatkan pertumbuhan secara konsisten.

Kepala Pasar Modal Syariah Bursa Efek Indonesia, Irwan Abdullah mengatakan, dalam 10 tahun terakhir, investor syariah tumbuh 21,954 persen.

Sepanjang 2022 ini, jumlah investor syariah tercatat mencapai lebih dari 113 ribu.

"Hingga Agustus 2022, investor syariah aktif mencapai 26.412," ujar Irwan dalam acara workshop wartawan yang digelar di Makassar, Selasa (8/11/2022).

Menurut Irwan, kinerja pasar modal syariah pada triwulan III 2022 juga terbilang moncer.

Ini terlihat dari jumlah saham syariah sebanyak 493 dengan nilai kapitalisasi saham mencapai Rp4.259 triliun.

Baca Juga: Pasar Modal Indonesia Menuju Ekonomi Kuat Berkelanjutan

Yang mengejutkan, kata Irwan, Sulawesi Selatan termasuk provinsi yang menyumbang transaksi pasar modal cukup besar. Nilainya mencapai Rp151 miliar.

"Sulawesi Selatan urutan delapan provinsi dengan nilai transaksi terbesar. Artinya banyak sultan di Sulsel," ucapnya.