Find Us On Social Media :
Hasil resep Oseng Kikil Pedas (sajiansedap.grid.id)

Resep Oseng Kikil Pedas, Menu Makan Malam Praktis untuk Keluarga!

Gema Buana Dwi Saputra - Jumat, 18 Agustus 2023 | 13:30 WIB

Sonora.ID - Simak penjelasan resep Oseng Kikil Pedas berikut ini sebagai menu makan malam praktis untuk keluarga!

Makan malam merupakan momen penting bagi banyak keluarga untuk berkumpul bersama setelah sehari penuh beraktivitas.

Untuk membuat waktu kumpul tersebut terasa lebih istimewa, kamu dapat mengolah resep spesial, yaitu resep Oseng Kikil Pedas.

Tidak sulit untuk membuat resep karena menggunakan bahan-bahan yang cukup praktis dan mudah untuk diolah.

Kamu dapat langsung menyimak resep Oseng Kikil Pedas berikut ini untuk diolah sebelum jam makan malam tiba!

Bahan-bahan Oseng Kikil Pedas

Baca Juga: Resep Minuman Es Teh Leci yang Lezat, Bisa Jadi Pelepas Dahaga

Bumbu Iris

Cara Membuat Oseng Kikil Pedas

  1. Ambil talenan dan potong dadu kikil sapi. Taruh di mangkuk besar. Sisihkan
  2. Kemudian, panaskan minyak goreng di wajan anti lengket dengan api sedang. Lalu, tumis bumbu iris, kecap ikan, kikil, kecap manis, saus tiram, dan bumbu bubuk
  3. Tumis sampai seluruh bumbu meresap ke dalam kikil. Jika sudah, tuangkan air dan lakukan koreksi rasa
  4. Selanjutnya, masukkan sayuran dan masak kembali. Tuangkan 50 ml air dan maak sampai matang.
  5. Angkat dan pindahkan Oseng Kikil Pedas ke piring saji. Sajikan Oseng Kikil Pedas selagi hangat sebagai menu makan malam spesial

Baca Juga: Resep Membuat Ayam Suwir Kemangi Pedas Gurih, Cocok Buat Lauk Makan

Itulah ulasan tentang resep Oseng Kikil Pedas yang dapat kamu olah sebagai menu makan malam spesial keluarga; sudah coba?

Baca berita update lainnya dari Sonora.ID di Google News.