Banjir, PT Jasa Marga Informasikan Sejumlah Titik Genangan di Jalan Tol sekitar Ibu Kota

25 Februari 2020 08:56 WIB
Banjir Tol
Banjir Tol ( Kompas.com)

Sonora.ID - Kembali diguyur hujan dengan intensitas yang cukup tinggi, Jakarta dan wilayah di sekitarnya mengalami genangan hingga banjir.

Hal ini pastinya membawa dampak yang cukup besar bagi aktivitas masyarakat Ibu Kota, pasalnya beberapa jalan mulai ditutup karena tidak bisa dilalui.

Bukan hanya KRL yang mengalami gangguan, namun sejumlah ruas jalan tol juga dikabarkan tidak bisa dilalui akibat tingginya genangan air.

PT Jasa Marga pun mengeluarkan informasi terkait kondisi beberapa ruas jalan tol di sekitaran Ibu Kota, agar masyarakat atau pengguna jalan bisa mengantisipasi hal-hal yang tidak diinginkan.

Berikut adalah kondisi jalan tol di sekitar Ibu Kota selengkapnya.

Baca Juga: Tagar ‘Banjir’ Kembali Jadi Trending, Nama Anies Disebut-sebut

Arah Cikampek

- Km 19, masih aman dilalui oleh pengguna jalan. Genangan di Lajur 1 dengan tinggi 10-15 cm.

- Rest Area Km 19A ditutup, saat ini di dalam rest area terdapat genangan 10-15 cm.

Arah Jakarta

- Km 34, masih aman dilalui oleh pengguna jalan. Genangan di Lajur 1 dan Lajur 2 dengan tinggi 10 cm.

- Km 19, ada genangan setinggi 25-30 cm. Pengguna jalan dari arah Cikampek ke Jakarta diimbau untuk mengambil jalur alternatif lainnya

- Akses masuk Gerbang Tol Jatibening (Km 8) masih aman dilalui oleh pengguna jalan. Genangan di Lajur 1 dan Lajur 2 dengan tinggi 15 cm.

- Km 8, bahu jalan dan 2 lajur saat ini terdapat genangan sekitar 20-25 cm. Pengguna jalan dari arah Cikunir/Bekasi arah Jakarta diimbau untuk mengambil jalur alternatif lainnya seperti Jalan Tol JORR.

Baca Juga: Jakarta Banjir Lagi, Berikut Rekayasa Pola Operasi KRL Pagi Ini

JALAN TOL JAKARTA-TANGERANG

Arah Tangerang: Km 14 dan Km 15 ada genangan air di lajur 1 sekitar 5-10 cm

JALAN TOL JAGORAWI

Arah Bogor: Km 3+600, genangan 5-10 cm di lajur paling kiri

JALAN TOL JORR NON S

Arah Rorotan:

- Km 44+700, masih aman dilalui oleh pengguna jalan. Genangan di 3 Lajur dengan tinggi 15-20 cm.

- Keluar Rorotan ditutup karena jalan nasional Kawasan Berikat Nusantara (KBN) terdapat genangan 45-50cm.

Baca Juga: Harapan Indah Bekasi Banjir, BNPB : Drainase Buruk & Wilayah Cekungan

Arah Jatiasih:

- Terowongan dari GT Cikunir 4 arah Jatiasin ditutup sementara karena ada genangan air, dialihkan ke GT Kalimalang 2

- Km 44+600 ada genangan air 10-15cm, masih aman dilalui pengguna jalan

JALAN TOL JORR W2 UTARA

- Akses keluar Meruya, terdapat genangan 4-5 cm di semua lajur

Pihak Jasa Marga sudah menyiagakan beberapa rambu-rambu yang ditempatkan di lokasi sebelum genangan sehingga pengguna jalan dapat mengurangi kecepatan kendaraan.

Pihaknya juga meminta maaf atas ketidak nyamanan yang dirasakan oleh seluruh pengguna jalan.

Informasi selengkapnya bisa didapatkan melalui akun Twitter @PTJASAMARGA atau Instagram @official.jasamarga.

Baca Juga: Misteri Tol Cipularang, Seorang Indigo Ungkap Kerajaan Jin dan Siluman Kera Berwujud Wanita Cantik

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
92.0 fm
98.0 fm
90.4 fm
102.6 fm
93.3 fm
97.4 fm
98.9 fm
101.1 fm
96.0 fm
96.7 fm
99.8 fm
98.9 fm
98.8 fm
90.8 fm
97.5 fm
91.3 fm
94.4 fm
91.8 fm
102.1 fm
98.8 fm
95.9 fm
88.9 fm
101.8 fm
97.8 fm
101.1 fm
101.8 fm
101.1 Mhz Fm
101.2 fm
101.8 fm
102.1 fm
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.