Jangan Asal, Ini Waktu Terbaik untuk Membersihkan Kulit Mati di Wajah

28 Maret 2020 13:10 WIB
ilustrasi bersihkan wajah
ilustrasi bersihkan wajah ( freepik)

Sonora.ID - Mengangkat sel kulit mati dan kotoran pada wajah sudah seharusnya dilakukan untuk menjaga kesehatan kulit. Hal ini biasa disebut dengan istilah eksfoliasi wajah.

Tidak hanya perempuan yang harus melakukan eksfoliasi wajah, laki-laki juga seharusnya melakukan eksfoliasi wajah agar wajah nampak lebih cerah dan bersih.

Namun, eksfoliasi wajah ini tidak bias dilakukan secara sembarangan. Ada waktu terbaik untuk melakukan eksfoliasi.

Baca Juga: Isi Waktu Luangmu Dengan Menggunakan 5 Masker Wajah Alami Ini!

Setiap orang menghasilkan sekitar 500 juta sel kulit mati setiap harinya, dan sel kulit mati ini menumpuk dari hari ke hari. Maka diperlukan eksfoliasi wajah.

Namun, eksfoliasi sebaiknya tidak dilakukan setiap hari.

Hal ini karena setiap individu memiliki jenis kulit yang berbeda, seperti kulit yang kering atau sensitif, berminyak dan berjerawat, kulit kombinasi, serta mature skin.

Baca Juga: Ini 3 Bahan Dasar Make-Up yang Harus Dihindari Oleh Wajah Berpori-pori Besar

Keempat jenis kulit tersebut membutuhkan waktu eksfoliasi yang berbeda.

Kulit kering atau sensitif

Waktu eksfoliasi tipe kulit kering atau kulit sensitif setidaknya 1-2 kali per minggu. Namun, perlu diperhatikan bahwa penggunaan produk eksfoliasi yang keras dapat mengiritasi kulit.

Menurut ahli estetika, Elena Duque, tipe kulit wajah sensitif membutuhkan produk eksfoliasi yang mengandung asam glikolat. Selain itu, pilih produk eksfoliasi kimiawi yang mengandung moisturizer dan diformulasikan untuk kulit sensitif.

Baca Juga: Takut Virus Corona, Berikut Ini 6 Cara Untuk Mengurangi Tangan Anda Menyentuh Wajah

Kulit berminyak atau berjerawat

Eksfoliasi untuk tipe wajah berminyak atau berjerawat dilakukan 2-3 kali seminggu. Pilihan produk yang disarankan adalah eksfoliasi kimiawi dengan kandungan asam salisilat. Kandungan tersebut dapat menyerap minyak, sehingga mengurangi sebum pada wajah.

Menurut Elena Duque, beta hydroxy acid (BHA) menjadi opsi lain untuk mengangkat produksi minyak berlebih pada wajah yang menyumbat pori-pori. 

Baca Juga: Tips Menjaga Kulit Agar Tetap Sehat Saat Sering Mencuci Tangan

Kulit kombinasi

Kulit kombinasi adalah tipe kulit yang berminyak atau berjerawat, sekaligus kering atau sensitif. Perawatan eksfoliasi wajah yang direkomendasikan untuk tipe kulit ini adalah dua sampai tiga kali per minggu.

Anda masih dapat menggunakan jenis eksfoliasi fisik atau kimawi, misalnya scrub, produk dengan kandungan asam, atau enzim tertentu. 

Baca Juga: Jangan Dibuang, Ternyata Kulit Kentang Punya Banyak Khasiat Loh Salah Satunya Untuk Tekan Gula Darah

Mature skin

Mature skin didefinisikan sebagai kondisi kulit dengan tekstur yang sedikit berkeriput. Kondisi ini disebabkan ketika kulit mengalami penuaan. Untuk Anda yang memiliki mature skin, eksfoliasi kulit wajah dapat dilakukan dua kali per minggu dengan menggunakan eksfoliasi kimiawi.

Anda bisa mencari produk eksfoliator yang mengandung asam hidroksi alfa (AHA). Kandungan tersebut banyak dicari karena sifatnya yang anti-penuaan dengan cara kerja mengencangkan kulit.

Baca Juga: Kenali Jenis Kulit dan Perawatan yang Sesuai dengan Jenis Kulit

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
92.0 fm
98.0 fm
90.4 fm
102.6 fm
93.3 fm
97.4 fm
98.9 fm
101.1 fm
96.0 fm
96.7 fm
99.8 fm
98.9 fm
98.8 fm
90.8 fm
97.5 fm
91.3 fm
94.4 fm
91.8 fm
102.1 fm
98.8 fm
95.9 fm
88.9 fm
101.8 fm
97.8 fm
101.1 fm
101.8 fm
101.1 Mhz Fm
101.2 fm
101.8 fm
102.1 fm
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.