Peserta UTBK Surabaya Bisa Ikuti Rapid Test Gratis di Puskesmas Terdekat

3 Juli 2020 17:30 WIB
Rapat koordinasi UTBK SBMPTN 2020 di Balai Kota Surabaya, Jum’at (03/07/2020).
Rapat koordinasi UTBK SBMPTN 2020 di Balai Kota Surabaya, Jum’at (03/07/2020). ( Sonora/Budi Santoso)

Surabaya, Sonora.ID - Sebagai bentuk perhatian terhadap kesehatan dan untuk melindungi warga Surabaya, peserta Ujian Tulis Berbasis Komputer (UTBK) dalam Seleksi Bersama Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SBMPTN) 2020, harus melampirkan syarat hasil rapid test non reaktif atau negatif test Swab.

Untuk meringankan beban biaya tersebut, Pemerintah Kota (Pemkot) Surabaya telah menyiapkan skema rapid test gratis di Puskesmas.

Layanan rapid test gratis ini dikhususkan bagi warga Surabaya pemegang KIPK (Kartu Indonesia Pintar Kuliah) dan MBR (Masyarakat Berpenghasilan Rendah).

Koordinator Bidang Pencegahan Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Surabaya, Febria Rachmanita mengatakan, pemegang KIP dan MBR biaya rapid test itu bisa ditanggung Pemkot Surabaya dengan gratis. Pemeriksaan rapid test ini dilaksanakan di seluruh puskesmas Surabaya.

Baca Juga: Pemkot Surabaya Siapkan Rapid Test Gratis Peserta UTBK yang Kurang Mampu

“Pemeriksaan (rapid test) dilakukan di seluruh Puskesmas untuk mendekatkan masing-masing peserta. Ada 63 puskesmas yang tersebar di Surabaya,” kata Feny di sela rapat koordinasi UTBK SBMPTN 2020 di Balai Kota Surabaya, Jum’at (03/07/2020).

Karena itu, Kepala Dinas Kesehatan Kota Surabaya ini berharap, para peserta dapat memanfaatkan layanan rapid test gratis ini melalui puskesmas terdekat dari rumahnya untuk mendapatkan hasil uji sebagai syarat mengikuti UTBK. Sehingga mereka tidak harus memakai layanan transportasi yang terlalu jauh.

“Kami menyiapkan sekitar 10 ribu rapid test. Itu semua gratis dan bisa dilakukan hari ini mulai jam 2 sampai dengan jam 5 sore. Itu mulai Jum’at, Sabtu, dan Minggu,” katanya.

Baca Juga: Daftar Lengkap 85 PTN Indonesia yang Ikut SBMPTN 2020, dan Jadwalnya

Halaman Berikutnya
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
92.0 fm
98.0 fm
90.4 fm
102.6 fm
93.3 fm
97.4 fm
98.9 fm
101.1 fm
96.0 fm
96.7 fm
99.8 fm
98.9 fm
98.8 fm
90.8 fm
97.5 fm
91.3 fm
94.4 fm
91.8 fm
102.1 fm
98.8 fm
95.9 fm
88.9 fm
101.8 fm
97.8 fm
101.1 fm
101.8 fm
101.1 Mhz Fm
101.2 fm
101.8 fm
102.1 fm
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.