Tutup Manhole S Parman Dicuri, PDAM Bandarmasih: Bahayakan Pengendara

24 Februari 2021 11:35 WIB
tutup manhole milik PDAM Bandarmasih di Jalan S. Parman hilang dicuri oknum
tutup manhole milik PDAM Bandarmasih di Jalan S. Parman hilang dicuri oknum ( Smart Banjarmasin/Razie)

Banjarmasin, Sonora.ID – Penutup Manhole atau pengaman Valve pipa milik PDAM Bandarmasih Kota Banjarmasin yang berada di pertigaan jembatan S Parman menuju Jalan Pangeran, raib dicuri orang. Pencurian diperkirakan terjadi pada Rabu (24/02) dini hari.

Ulah oknum tidak bertanggung jawab itu sangat membahayakan pengendaara yang melintas di kawasan tersebut. Pasalnya, hilangnya penutup Manhole Valve pipa itu menjadikan lubang yang cukup luas dan dalam di jalan S Parman.

“Benar, penutup Mainhole kami di pertigaan jembatan S Parman menuju Jalan Pangeran dicuri orang,” ungkap Supervisor Humas PDAM Bandarmasih, Nur Wahid, kepada Smart FM Banjarmasin saat ditemui di ruang kerjanya, pada Rabu (24/02) siang.

Baca Juga: Dibagi Dua Kloter, Ujian Sekolah di Banjarmasin Digelar Tatap Muka

Diakui Wakhid, penutup manhole sangat bernilai ekonomis karena terbuat dari plat baja dengan taksiran berat mencapai 10 Kg.

“Penutup Manhole terbuat dari plat baja. Mungkin ada yang kepengen memiliki jadi dicuri,” jelasnya.

Padahal lanjut Wakhid, penutup manhole itu sangat berat dan posisinya terkunci. Namun tetap saja dapat dicuri orang, karena memang sudah ada niat kesana.

“Ada pengait dan dikunci. Tapi walaupun dikunci kalau orang ada niat mengambil pasti banyak akalnya,” bebernya.

Pihaknya segera menutup lubang tersebuit agar tidak menimbulkan hal-hal yang tidak diinginkan.

“Tutup sementara atau diganti dengan barang yang baru,” imbuhnya.

Pengawasan aset-aset yang dimiliki PDAM, termasuk penutup Manhole, diakuinya sangat sulit dilakukan, karena keterbatasan jumlah petugas di lapangan. Oleh karenanya, masyarakat diminta turut mengawasi dan melaporkan kepada pihak PDAM, jika ditemukan lagi kasus serupa.

“Dulu pernah juga terjadi. Kami tidak bisa kontrol 24 jam,” pungkasnya.

PenulisFakhrurazi
EditorKumairoh
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
92.0 fm
98.0 fm
90.4 fm
102.6 fm
93.3 fm
97.4 fm
98.9 fm
101.1 fm
96.0 fm
96.7 fm
99.8 fm
98.9 fm
98.8 fm
90.8 fm
97.5 fm
91.3 fm
94.4 fm
91.8 fm
102.1 fm
98.8 fm
95.9 fm
88.9 fm
101.8 fm
97.8 fm
101.1 fm
101.8 fm
101.1 Mhz Fm
101.2 fm
101.8 fm
102.1 fm