PT KAI Salurkan Bantuan TJSL di 3 Kabupaten Sumatera Utara

12 April 2022 19:00 WIB
KAI Divre I SU menyalurkan dana bantuan program bina lingkungan di 3 Kabupaten di Provinsi Sumatera Utara.
KAI Divre I SU menyalurkan dana bantuan program bina lingkungan di 3 Kabupaten di Provinsi Sumatera Utara. ( KAI Divre I Sumut)

Medan, Sonora.ID - PT Kereta Api Indonesia Divisi Regional I Sumatera Utara (KAI Divre I SU) menyalurkan dana bantuan program bina lingkungan di 3 Kabupaten di Provinsi Sumatera Utara.

Dana bantuan program tersebut disalurkan pada Senin (11/4) oleh Tim Tanggung Jawab Sosial dan Lingkungan (TJSL) PT KAI Divre I Sumut.

Manager Humas PT KAI Divre I SU, Mahendro Trang Bawono mengatakan, penyerahan dana bantuan ini merupakan bentuk kepedulian perusahaan terhadap masyarakat dan lingkungan sekitar.

Selain itu KAI berharap dengan disalurkannya bantuan ini dengan tujuan agar KAI dapat memberi dampak positif serta mempererat hubungan antara perusahaan dengan masyarakat sekitar.

"KAI juga berharap masyarakat sekitar dapat membantu KAI dengan menjaga mengamankan jalur dari tindak pencurian dan vandalisme yang berpotensi mengganggu keamanan perjalanan kereta api," ungkap Mahendro.

Baca Juga: Antisipasi Kemacetan, Kereta Api Jarak Jauh dari Stasiun Gambir Berhenti di Stasiun Jatinegara pada Hari Ini

Bantuan yang disalurkan diantaranya:

1. Bantuan pembuatan kanopi dan halte kanopi Musholla Al Ikhlas di Kelurahan Aek Kanopan, Kabupaten Labuhanbatu Utara, sebesar Rp 34.720.000 (tiga puluh empat juta tujuh ratus dua puluh ribu rupiah);

2. Bantuan renovasi Kantor Desa Perlanaan di Kabupaten Simalungun, sebesar Rp 35.000.000 (tiga puluh lima juta rupiah);

3. Bantuan sosial kemasyarakatan di Kelurahan Tanjung Marulak Hilir, Kota Tebing Tinggi, sebesar Rp 6.850.000 (enam juta delapan ratus lima puluh ribu rupiah)

Hingga April 2022, PT KAI Divre I SU telah menyalurkan bantuan TJSL senilai Rp 79.045.000 dengan alokasi untuk bantuan pelestarian lingkungan, bantuan pengembangan sarana/prasarana umum, bantuan sarana ibadah, serta bantuan sosial kemasyarakatan.

Sedangkan, pada tahun 2021 PT KAI Divre I SU telah menyalurkan dana bantuan senilai Rp 374.039.563 di 8 Kota/Kabupaten di Provinsi Nanggroe Aceh Darussalam dan Sumatera Utara.

“KAI berharap bantuan TJSL ini dapat memberikan kemanfaatan bagi masyarakat luas. KAI akan selalu berkomitmen senantiasa memberikan sumbangsih bagi bangsa Indonesia,” tutup Mahendro.

EditorKumairoh
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
92.0 fm
98.0 fm
90.4 fm
102.6 fm
93.3 fm
97.4 fm
98.9 fm
101.1 fm
96.0 fm
96.7 fm
99.8 fm
98.9 fm
98.8 fm
90.8 fm
97.5 fm
91.3 fm
94.4 fm
91.8 fm
102.1 fm
98.8 fm
95.9 fm
88.9 fm
101.8 fm
97.8 fm
101.1 fm
101.8 fm
101.1 Mhz Fm
101.2 fm
101.8 fm
102.1 fm
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.