Presiden Jokowi Tinjau Pasar Tambah Rejo dan Kampung Nelayan Bulak Surabaya

21 April 2022 09:15 WIB
Presiden Jokowi Tinjau Pasar Tambah Rejo dan Kampung Nelayan Bulak Surabaya
Presiden Jokowi Tinjau Pasar Tambah Rejo dan Kampung Nelayan Bulak Surabaya ( Budi Santoso)

Surabaya, Sonora.ID - Presiden Joko Widodo meninjau langsung Kampung Nelayan Bulak di Kecamatan Bulak, Kota Surabaya, Provinsi Jawa Timur, pada Rabu, (20/04/2022).

Presiden Joko Widodo disambut oleh Menteri Kelautan dan Perikanan Sakti Wahyu Trenggono saat tiba di lokasi.

Selain meninjau langsung aktivitas para nelayan, Presiden Jokowi juga berdialog bersama anggota forum nelayan setempat.

Dalam dialog tersebut, para perwakilan nelayan antara lain menyampaikan permintaan mereka terkait dengan pemecah gelombang.

Baca Juga: 5 Pekerjaan yang Hilang di Tahun 2030, Semoga Bukan Profesimu ya?

"Mereka minta untuk dibuatkan pemecah ombak dan nanti akan saya kirim segera tim dari PU ke sini," ujar Presiden Jokowi.

Pada kesempatan tersebut, Presiden Jokowi juga membagikan Bantuan Langsung Tunai (BLT) kepada para nelayan.

Turut mendampingi Presiden dalam kegiatan tersebut antara lain Menteri Sekretaris Negara Pratikno, Menteri BUMN Erick Thohir, Menteri Sosial Tri Rismaharini, Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa, dan Wali Kota Surabaya Eri Cahyadi.

Baca Juga: Puan: Salurkan THR dan Gaji ke-13 Untuk ASN dengan Tepat Waktu

Sementara itu Ketua RW 2 Kelurahan Kedung Cowek, Kecamatan Bulak, Surabaya, Sami Hadi Santoso mengaku senang telah menerima bantuan dari Presiden Jokowi.

Menurutnya, BLT, sembako dan peralatan yang diberikan kepada 12 perwakilan orang nelayan.

"Bantuan ini sangat membantu masyarakat nelayan di kampung Bulak ini. Total ada 205 orang nelayan, tadi perwakilan secara simbolis ada 12 orang," kata Hadi.

Dengan adanya bantuan ini, ia bersama para nelayan lainnya merasa terbantu, terlebih pada saat menjelang lebaran Hari Raya Idul Fitri.

"Barang-barang kan saat ini mulai naik, dengan bantuan ini alhamdulillah bisa mengurangi beban kami," ujarnya.

Begitu pula dengan Misbahul Munir, pria yang juga berprofesi sebagai nelayan itu juga merasa diringankan bebannya dengan bantuan yang diberikan oleh Presiden Jokowi.

Pria yang sudah melaut selama 30 tahun berharap ke depannya para nelayan Kampung Bulak bisa diberikan penghasilan tambahan dengan memanfaatkan wisata pesisir.

"Alhamdulillah sangat terbantu, saya harap nantinya pemerintah bisa memberikan kami fasilitas untuk penghasilan tambahan setelah melaut," pungkasnya.

Sebelum Kampung Nelayan Bulak, Presiden Jokowi bersama Menteri Sosial Tri Rismaharini beserta Wali Kota Eri Cahyadi juga sempat membagikan bantuan BLT dan sembako kepada pedagang di Pasar Tambah Rejo, Surabaya. 
 

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
92.0 fm
98.0 fm
90.4 fm
102.6 fm
93.3 fm
97.4 fm
98.9 fm
101.1 fm
96.0 fm
96.7 fm
99.8 fm
98.9 fm
98.8 fm
90.8 fm
97.5 fm
91.3 fm
94.4 fm
91.8 fm
102.1 fm
98.8 fm
95.9 fm
88.9 fm
101.8 fm
97.8 fm
101.1 fm
101.8 fm
101.1 Mhz Fm
101.2 fm
101.8 fm
102.1 fm