Serahkan Bantuan di Waropen Papua, Mensos Risma Dukung Pemberdayaan Ekonomi

23 Juli 2022 11:22 WIB
Menteri Sosial Tri Rismaharini melakukan Kunjungan Kerja ke Kabupaten Waropen, Papua pada Jum'at (22/7).
Menteri Sosial Tri Rismaharini melakukan Kunjungan Kerja ke Kabupaten Waropen, Papua pada Jum'at (22/7). ( )

Waropen, Sonora.ID - Menteri Sosial Tri Rismaharini melakukan Kunjungan Kerja ke Kabupaten Waropen, Papua pada Jum'at (22/7).

Kunjungan dilakukan dengan agenda penyerahan bantuan hibah untuk pelayanan pada sidang XVIII Sinode Gereja Kristen Injili (GKI) di Tanah Papua, Klasis GKI Waropen.

"Saya atas nama pemerintah menyampaikan selamat atas sidang XVIII Sinode GKI di Tanah Papua ini. Mudah-mudahan ini bisa meneruskan pergerakan pembangunan manusia di Papua," tutur Mensos Risma dalam sambutannya.

Bantuan yang diberikan dari Kementerian Sosial sejumlah total Rp. 4.7 milyar. Bantuan ini terdiri dari Veltbed 2000 unit, kasur 2000 unit, selimut 2000 unit, peralatan dapur umum 25 paket, profil tank 50 unit, beras 30.000 kg, solar cell PJUTS 25 MW + tiang 3 M 100 unit, Solar cell SHS 25 MW 100 unit, learning school 1 paket, Tumbler 1000 buah dan bantal 2000 unit.

Ada juga bantuan untuk operasional layanan berupa komputer PC All in One 2 unit, peralatan olahraga dan alat permainan anak.

Baca Juga: Mensos Serahkan Alat Dukung Penyandang Disabilitas di Jemaat HKBP Maranatha Bekasi

Bantuan hibah ini akan digunakan untuk akomodasi jemaat yang hadir dari berbagai tempat sebagai pengunjung, pengolahan/penyediaan konsumsi peserta dan pengunjung sidang, kebutuhan pos kesehatan, keamanan, penampungan air akomodasi, konsumsi peserta dan pengunjung, penerangan akomodasi hingga Learning school untuk suku terasing.

Mensos menjelaskan bahwa jika mungkin pada sidang ini ada program-program yang bisa dilakukan bersama-sama.

"Saya selalu mendengar apa yang dikehendaki masyarakat saya. Jadi program itu dari panjenengan (kalian) semua, karena yang mengerti kebutuhan yaitu panjenengan semua," jelasnya.

Mensos juga menyampaikan bahwa dirinya percaya jika masyarakat sejahtera, maka semua akan menjadi mudah.

EditorKumairoh
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
92.0 fm
98.0 fm
90.4 fm
102.6 fm
93.3 fm
97.4 fm
98.9 fm
101.1 fm
96.0 fm
96.7 fm
99.8 fm
98.9 fm
98.8 fm
90.8 fm
97.5 fm
91.3 fm
94.4 fm
91.8 fm
102.1 fm
98.8 fm
95.9 fm
88.9 fm
101.8 fm
97.8 fm
101.1 fm
101.8 fm
101.1 Mhz Fm
101.2 fm
101.8 fm
102.1 fm
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.