Gandeng UNIMA, Kemenkominfo Edukasi Literasi Digital Bagi Mahasiswa

7 Oktober 2022 15:45 WIB
Kementerian Komunikasi dan Informatika RI (Kemenkominfo) berkolaborasi dengan Universitas Negeri Manado (UNIMA) dalam menyelenggarakan Pembekalan Literasi Digital bagi Kuliah Kerja Nyata (KKN) pada Senin, 19 September 2022.
Kementerian Komunikasi dan Informatika RI (Kemenkominfo) berkolaborasi dengan Universitas Negeri Manado (UNIMA) dalam menyelenggarakan Pembekalan Literasi Digital bagi Kuliah Kerja Nyata (KKN) pada Senin, 19 September 2022. ( )

Manado, Sonora.ID - Kementerian Komunikasi dan Informatika RI (Kemenkominfo) berkolaborasi dengan Universitas Negeri Manado (UNIMA) dalam menyelenggarakan
Pembekalan Literasi Digital bagi Kuliah Kerja Nyata (KKN) pada Senin, 19 September 2022.

Kegiatan digelar di Auditorium Universitas Negeri Manado dan diikuti oleh 963 mahasiswa KKN.

Kemenkominfo melakukan pembekalan literasi kepada masyarakat tentang teknologi digital dalam rangka mendukung tercapainya target kumulatif sebesar 50 juta orang memperoleh literasi di bidang digital pada tahun 2024.

Survei Indeks Literasi Digital Nasional Indonesia yang diselenggarakan oleh Kemenkominfo dan Katadata Insight Center pada tahun 2021 menyebutkan bahwa Indonesia berada dalam kategori “sedang” yang dinyatakan dengan angka 3,49 dari 5,00.

Merespon hal tersebut, Kemenkominfo bekerja sama dengan sejumlah perguruan tinggi di Indonesia untuk memberikan edukasi tentang materi yang didasarkan pada empat pilar utama literasi digital, yaitu kecakapan digital (digital skill), etika digital (digital ethics), budaya digital (digital culture), dan keamanan digital (digital safety).

Baca Juga: Kemenkominfo Kenalkan Literasi Digital kepada Mahasiswa Baru Universitas Bali Internasional

Kolaborasi yang dilakukan Kemenkominfo bersama Universitas Negeri Manado berupa kegiatan pembekalan materi literasi digital kepada para mahasiswa KKN yang akan disebar ke 50 lokasi KKN di Sulawesi Utara.

Rektor Universitas Negeri Manado, Deitje A. Katuuk melalui Ketua LPPM UNIMA, Rymond J. Rumampuk menyampaikan apresiasi terhadap Kemenkominfo yang telah menyelenggarakan program Literasi Digital bagi peserta KKN Universitas Negeri Manado, utamanya para peserta di gelombang dua.

“Saya harapkan semua program yang dilaksanakan di KKN nanti dapat diselesaikan dan dilaksanakan dengan baik. Jagalah nama baik diri sendiri, jagalah nama baik universitas,” ujarnya.

Ketua Tim Literasi Digital Sektor Pendidikan, Bambang Tri Santoso menyampaikan mengenai tiga pilar Indonesia Digital yaitu Pemerintah Digital, Masyarakat Digital, dan
Ekonomi Digital kepada para peserta kegiatan.

EditorKumairoh
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
92.0 fm
98.0 fm
90.4 fm
102.6 fm
93.3 fm
97.4 fm
98.9 fm
101.1 fm
96.0 fm
96.7 fm
99.8 fm
98.9 fm
98.8 fm
90.8 fm
97.5 fm
91.3 fm
94.4 fm
91.8 fm
102.1 fm
98.8 fm
95.9 fm
88.9 fm
101.8 fm
97.8 fm
101.1 fm
101.8 fm
101.1 Mhz Fm
101.2 fm
101.8 fm
102.1 fm
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.