5 Negara yang Dilewati Sungai Mekong, Apakah Indonesia Termasuk?

10 November 2022 16:30 WIB
Ilustrasi negara yang dilewati Sungai Mekong, apakah Indonesia termasuk?
Ilustrasi negara yang dilewati Sungai Mekong, apakah Indonesia termasuk? ( Wikimedia Commons/Basile Morin)

Sonora.ID - Sungai Mekong adalah sungai terpanjang di Asia Tenggara. Lantas, apa saja negara yang dilewati Sungai Mekong?

Diketahui melalui Britannica, selain terpanjang di Asia Tenggara, Sungai Mekong juga menjadi yang terpanjang ke-7 di Asia dan terpanjang ke-12 di dunia.

Hal tersebut dikarenakan Sungai Mekong memiliki panjang sekitar 4.350 kilometer atau setara dengan 2.700 mil.

Di berbagai bahasa, Sungai Mekong disebut dengan Mékôngk (Kamboja), Mènam Khong (Laos), Mae Nam Khong (Thailand), Sông Tiên Giang (Vietnam), Pinyin Lancang Jiang atau Wade-Giles Lan-ts'ang Chiang (Cina).

Sungai ini membentang dari Tibet, Tiongkok, hingga ke Laut Cina Selatan seraya mengalir ke beberapa negara di Asia Tenggara.

Baca Juga: Inilah 5 Sungai Terpanjang di Asia, Ada yang Pernah Mencoba Kesini?

Adapun negara yang dilewati Sungai Mekong yakni Myanmar (Burma), Laos, Thailand, Kamboja, dan Vietnam.

Jadi, dari penjelasan di atas, dapat ditarik kesimpulan bahwa Indonesia tidak termasuk sebagai negara di Asia Tenggara yang dilewati oleh Sungai Mekong.

Sejak 1957 Komite Mekong, sebuah upaya internasional, telah memulai proyek untuk memanfaatkan sungai untuk pembangkit listrik tenaga air dan irigasi.

Seluruh monitoring dari Sungai Mekong dapat dilihat di website Mekong River Commission For Sustainable Development.

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
92.0 fm
98.0 fm
90.4 fm
102.6 fm
93.3 fm
97.4 fm
98.9 fm
101.1 fm
96.0 fm
96.7 fm
99.8 fm
98.9 fm
98.8 fm
90.8 fm
97.5 fm
91.3 fm
94.4 fm
91.8 fm
102.1 fm
98.8 fm
95.9 fm
88.9 fm
101.8 fm
97.8 fm
101.1 fm
101.8 fm
101.1 Mhz Fm
101.2 fm
101.8 fm
102.1 fm