20 Nama Lain Hari Kiamat dalam Ajaran Islam yang Wajib Diketahui

14 November 2022 18:20 WIB
Nama lain hari kiamat.
Nama lain hari kiamat. ( Muslim Village)

Artinya: "Demikianlah Kami wahyukan kepadamu Al Quran dalam bahasa Arab, supaya kamu memberi peringatan kepada ummul Qura' (penduduk Makkah) dan penduduk (negeri-negeri) sekelilingnya serta memberi peringatan (pula) tentang hari berkumpul (kiamat) yang tidak ada keraguan padanya. Segolongan masuk surga, dan segolongan masuk Jahannam." (QS. Asy-Syura: 7).

9. Yaumul Wa'id (Hari yang Dijanjikan)

Segala yang dijanjikan oleh Allah akan terwujud ketika sangkakala meniupkan terompetnya. Allah berfirman:

وَنُفِخَ فِى ٱلصُّورِ ۚ ذَٰلِكَ يَوْمُ ٱلْوَعِيدِ

(Wa nufikha fiṣ-ṣụr, żālika yaumul-wa'īd)

Artinya: "Dan ditiuplah sangkakala. Itulah hari terlaksananya ancaman," (QS. Qaf: 20).

10. Yaumul Khulud (Hari yang Kekal)

Dunia hanya sementara, sedangkan yang kekal adalah ketika kehidupan di akhirat. Seperti dijelaskan dalam Alquran Allah berfirman:

ٱدْخُلُوهَا بِسَلَٰمٍ ۖ ذَٰلِكَ يَوْمُ ٱلْخُلُودِ

(Udkhulụhā bisalām, żālika yaumul-khulụd)

Artinya: "Masukilah surga itu dengan aman, itulah hari kekekalan." (QS. Qaf: 34).

11. Yaumul Khuruj (Hari Dikeluarkan dari Kubur)

Manusia yang sudah mati dan dikubur, mereka akan dibangkitkan kembali di hari kiamat. Allah berfirman:

يَوْمَ يَسْمَعُونَ ٱلصَّيْحَةَ بِٱلْحَقِّ ۚ ذَٰلِكَ يَوْمُ ٱلْخُرُوجِ

(Yauma yasma'ụnaṣ-ṣaiḥata bil-ḥaqq, żālika yaumul-khurụj)

Artinya: "(Yaitu) pada hari mereka mendengar teriakan dengan sebenar-benarnya itulah hari ke luar (dari kubur)." (QS. Qaf: 42).

Baca Juga: 4 Arti Mimpi Kiamat Berdasarkan Penyebabnya: Air, Api, atau Zombie?

12. Yaumul 'Asir (Hari yang Sulit)

فَذَٰلِكَ يَوْمَئِذٍ يَوْمٌ عَسِيرٌ

(Fa dżālika yauma`iżiy yaumun 'asīr)

Artinya: "Maka waktu itu adalah waktu (datangnya) hari yang sulit." (QS. Al-Muddatstsir: 9).

13. Al-Qari'ah (Ketukan Keras)

Pada hari kiamat merupak ketukan keras bagi seluruh umat manusia. Allah berfirman dalam Surah Al Qari'ah:

وَمَآ أَدْرَىٰكَ مَا ٱلْقَارِعَةُ

(Wa mā adrāka mal-qāri'ah)

Artinya: "Tahukah kamu apakah hari Kiamat itu?" (QS. Al-Qari'ah: 3).

14. Al-Azifah (Suatu yang Dekat)

Sesungguhnya hari kiamat itu dekat, namun sebagian manusia ada yang tidak menyadarinya. Malah terlena oleh kepalsuan dunia. Allah berfirman:

أَزِفَتِ ٱلْءَازِفَةُ

(Azifatil-āzifah)

Artinya: "Telah dekat terjadinya hari kiamat," (QS. An-Najm: 57).

15. Ash-Shakhkhah (Teriakan)

Orang-orang yang berlumuran dosa semasa hidupnya akan berteriak, menyesali segala perbuatannya.

مَا يُدْرِيكَ لَعَلَّهُۥ يَزَّكَّىٰٓ

(Wa mā yudrīka la'allahụ yazzakkā)

Artinya: "Tahukah kamu barangkali ia ingin membersihkan dirinya (dari dosa)," (QS. 'Abasa: 3)

Baca Juga: MERINDING! Tanda Kiamat Nampak di Pulau Jawa, Akhir Zaman Sudah Dekat?

16. Al Haqqah (yang Pasti)

Bahwa hari kiamat itu adalah waktu yang pasti. Allah berfirman:

وَمَآ أَدْرَىٰكَ مَا ٱلْحَآقَّةُ

(Wa mā adrāka mal-ḥāqqah).

Artinya: "Dan tahukah kamu apakah hari kiamat itu?" (QS. Al Haqqah: 3).

17. Ath Thammatul Kubra (Bencana Besar)

فَإِذَا جَآءَتِ ٱلطَّآمَّةُ ٱلْكُبْرَىٰ

(Fa idżā jā`atiṭ-ṭāmmatul-kubrā)

Artinya: "Maka apabila malapetaka yang sangat besar (hari kiamat) telah datang." (QS. An-Nazi'at: 34).

18. Al-Waqi'ah (Hari Kiamat)

إِذَا وَقَعَتِ ٱلْوَاقِعَةُ

(Idżā waqa'atil-wāqi'ah)

Artinya: "Apabila terjadi hari kiamat," (QS. Al-Waqi'ah: 1).

19. Darul Qarar (Tempat Kembali)

Kemudian nama lain dari hari kiamat adalah Darul Qarar, merupakan tempat kembali yang kekal selamanya. Allah berfirman:

يَٰقَوْمِ إِنَّمَا هَٰذِهِ ٱلْحَيَوٰةُ ٱلدُّنْيَا مَتَٰعٌ وَإِنَّ ٱلْءَاخِرَةَ هِىَ دَارُ ٱلْقَرَارِ

(Yā qaumi innamā hāżihil-ḥayātud-dun-yā matā'uw wa innal-ākhirata hiya dārul-qarār).

Artinya: "Hai kaumku, sesungguhnya kehidupan dunia ini hanyalah kesenangan (sementara) dan sesungguhnya akhirat itulah negeri yang kekal." (QS. Al Mu'min: 39)

20. Ad Darul Akhirah (Negeri Akhirat)

Akhirat adalah tempat yang sebenarnya untuk semua makhluk hidup, dan akan kekal di dalamnya. Allah berfirman:

وَمَا هَٰذِهِ ٱلْحَيَوٰةُ ٱلدُّنْيَآ إِلَّا لَهْوٌ وَلَعِبٌ ۚ وَإِنَّ ٱلدَّارَ ٱلْءَاخِرَةَ لَهِىَ ٱلْحَيَوَانُ ۚ لَوْ كَانُوا۟ يَعْلَمُونَ

(Wa mā hāżihil-ḥayātud-dun-yā illā lahwuw wa la'ib, wa innad-dāral-ākhirata lahiyal-ḥayawān, lau kānụ ya'lamụn).

Artinya: "Dan tiadalah kehidupan dunia ini melainkan senda gurau dan main-main. Dan sesungguhnya akhirat itulah yang sebenarnya kehidupan, kalau mereka mengetahui." (Al-Ankabut: 64).

Demikian adalah 20 nama lain hari kiamat yang wajib diketahui.

PenulisKumairoh
EditorKumairoh
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
92.0 fm
98.0 fm
90.4 fm
102.6 fm
93.3 fm
97.4 fm
98.9 fm
101.1 fm
96.0 fm
96.7 fm
99.8 fm
98.9 fm
98.8 fm
90.8 fm
97.5 fm
91.3 fm
94.4 fm
91.8 fm
102.1 fm
98.8 fm
95.9 fm
88.9 fm
101.8 fm
97.8 fm
101.1 fm
101.8 fm
101.1 Mhz Fm
101.2 fm
101.8 fm
102.1 fm