10 Cara Tidur Cepat dalam 30 Detik, Dijamin Ampuh Langung Nyenyak!

25 Januari 2023 21:00 WIB
Ilustrasi Cara Tidur Cepat dalam 30 Detik
Ilustrasi Cara Tidur Cepat dalam 30 Detik ( Freepik)

Pada dasarnya, teknik ini dilakukan dengan mengatur napas sambil berhitung. Setelah tubuh berbaring dengan nyaman, arahkan ujung lidah ke langit-langit mulut. Kemudian, mulailah bernapas dengan mulut.

Setelah beberapa kali menarik napas, tutuplah bibir kemudian tarik napas melalui hidung sebanyak 4 kali.

Tahan napas selama 7 detik, secara perlahan buang napas dalam hitungan 8 detik. Ulangi cara ini hingga tubuh terasa lebih rileks kemudian tertidur.

Baca Juga: Cara Menghitung Telat Haid dan Dikatakan Hamil yang Akurat dan Mudah!

Mendengarkan Musik

Cara selanjutnya yang bisa dicoba adalah mendengarkan musik atau membaca buku.

Mendengarkan musik disebut bisa membuat tidur lebih nyenyak karena aliran musik bisa menenangkan.

Namun, jika cara ini ternyata tidak banyak membantu, sebaiknya jangan dipaksakan dan cobalah untuk menerapkan teknik relaksasi lain agar mudah tidur.

Atur Suasana Kamar yang Nyaman

Insomnia dapat terjadi karena suasana kamar yang tidak nyaman. Kalau insomnia terjadi secara berkepanjangan, cobalah untuk mengubah pengaturan kamar atau ganti lampu tidur menjadi lebih redup.

Kamu juga bisa mencoba mengatur suhu kamar agar tubuh terasa lebih hangat.

Konsumsi Makan Sehat

Hindari mengonsumsi makanan atau minuman yang mengandung kafein sebelum tidur.

Ini karena mengonsumsi makanan atau minuman yang mengandung 400 miligram kafein enam jam sebelum tidur dapat memengaruhi kualitas tidur.

Selain kafein, meminum alkohol memang dapat membuat seseorang mudah tertidur, tetapi tidak bisa sampai membuat kamu terlelap.

Lakukan meditasi atau yoga

Meditasi dan yoga dapat membantu menenangkan pikiran dan membuat tubuh lebih rileks.

Selain itu, keduanya juga terbukti membantu meningkatkan kualitas tidur.

Pola pernapasan dan gerakan tubuh dalam yoga dapat membantu melepaskan stres dan ketegangan pada tubuh.

Sementara meditasi dapat meningkatkan kadar melatonin.

Oleh sebab itu, jika memungkinkan Anda bisa melakukan meditasi sebelum tidur untuk mendapatkan ketenangan dan kualitas tidur yang baik.

Baca Juga: 12 Manfaat Bunga Lawang Untuk Kesehatan, Mengatasi Insomnia Hingga Antikanker!

Akupresur untuk Tidur

Cara tidur cepat 30 detik selanjutnya yang boleh dicoba adalah metode akupresur.

Akupresur merupakan metode alami yang dipercaya ampuh mengatasi insomnia atau gangguan tidur lainnya sehingga Anda akan lebih mudah tidur nyenyak.

Metode akupresur memusatkan empat titik saraf yang bisa dikendalikan secara mandiri untuk memicu rasa kantuk. Berikut langkahnya.

  1. Pertama titik spirit gate, letaknya ada di lekukan bagian tengah pergelangan tangan sejajar dengan kelingking. Coba tekan lembut sambil gerakan memutar selama beberapa detik.
  2. Posisikan tubuh Anda berbaring rileks seperti hendak tidur. Lakukan gerakan menekan lembut ini secara perlahan sampai muncul rasa kantuk.
  3. Kedua titik persimpangan tiga yin, letaknya di atas sedikit pergelangan kaki bagian dalam. Sambil duduk santai tempelkan empat jari Anda di titik tersebut dengan gerakan naik turun.
  4. Gerakan ini bisa bergantian dengan kaki sebelahnya untuk merangsang rasa kantuk sekaligus meredakan nyeri haid, serta sakit panggul.
  5. Ketiga titik wind pool, letaknya di sisi kanan dan kiri belakang leher. Jika sudah menemukan titiknya tinggal tempel ibu jari di kedua titik sambil ditekan lembut dan gerakan naik turun.
  6. Pijat lembut selama 4-5 detik, kemudian tarik napas perlahan dan embuskan supaya tubuh rileks dan rasa kantuk bisa datang lebih cepat.
  7. Keempat titik bubbling spring, letaknya di telapak kaki bagian atas bahkan cukup mudah terlihat. Sekarang posisikan tubuh Anda untuk berbaring di atas kasur.
  8. Lalu angkat kaki kiri dan tekuk ke dalam supaya bisa diraih tangan kanan untuk memijat titik bubbling spring selama beberapa detik. Ganti kaki sebelahnya dan lakukan hal serupa.

Hindari tidur siang

Cara tidur cepat 30 detik yang terakhir adalah hindari sebisa mungkin untuk tidak tidur di siang hari.

Penderita insomnia cenderung mengantuk di siang hari karena kurang tidur di malam hari.

Kondisi ini membuat mereka sering kali memanfaatkan siang hari untuk beristirahat.
Sebenarnya kebiasaan tidur siang ini akan berpengaruh pada pola tidur di malam hari.

Beberapa penelitian menunjukkan, tidur siang justru dapat merusak kualitas tidur di malam hari dan membuat seseorang sulit tidur.

Untuk menyiasatinya, Ada bisa membatasi diri dengan tidur siang singkat (power nap) yakni sekitar 20-30 menit saja.

Baca berita update lainnya dari Sonora.id di Google News.

Baca Juga: Sobat Insomnia Kumpul! Ini 5 Minuman yang Ampuh Membantu Tidur Nyenyak

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
92.0 fm
98.0 fm
90.4 fm
102.6 fm
93.3 fm
97.4 fm
98.9 fm
101.1 fm
96.0 fm
96.7 fm
99.8 fm
98.9 fm
98.8 fm
90.8 fm
97.5 fm
91.3 fm
94.4 fm
91.8 fm
102.1 fm
98.8 fm
95.9 fm
88.9 fm
101.8 fm
97.8 fm
101.1 fm
101.8 fm
101.1 Mhz Fm
101.2 fm
101.8 fm
102.1 fm
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.