130 Contoh Kalimat Aktif Transitif dan Intransitif beserta Perbedaannya

13 Maret 2023 11:30 WIB
130 Contoh Kalimat Aktif Transitif dan Intransitif beserta Perbedaannya
130 Contoh Kalimat Aktif Transitif dan Intransitif beserta Perbedaannya ( Sonora.ID)

Untuk kalimat aktif transitif dapat diubah ke dalam bentuk kalimat pasif karena dilengkapi dengan objek dalam pola kalimatnya.

Sementara kalimat aktif intransitif tidak dapat diubah ke dalam bentuk kalimat pasif karena tidak dilengkapi dengan objek dalam pola kalimatnya.

3. Berdasarkan Jenis Verbanya

Dikutip dari gramedia.com, kalimat aktif transitif termasuk berpredikat verba transitif, yaitu memiliki verba yang berobjek.

Adapun kalimat aktif intransitif terdiri atas verba intransitif, yaitu verba yang tidak memiliki objek.

4. Berdasarkan Cirinya

Menurut cirinya, kalimat aktif transitif memiliki ciri adanya objek dalam kalimat.

Adapun kalimat intransitif tidak membutuhkan suatu objek untuk mengungkapkan suatu ide dan perasaan.

5. Berdasarkan Prefiksnya

Jika kalimat transitif dan intransitif memiliki struktur kalimat aktif, terdapat perbedaan dalam penggunaan prefiks atau imbuhannya.

Kalimat aktif transitif menggunakan imbuhan me- di bagian predikat.

Sedangkan kalimat aktif intransitif memerlukan objek menggunakan imbuhan ber- di kalimatnya.

Baca Juga: 30 Contoh Kalimat Imperatif dalam Teks Prosedur, Materi Bahasa Indonesia

Contoh Kalimat Aktif Transitif dan Intransitif 

Untuk lebih memahaminya, berikut beberapa contoh kalimat aktif transitif dan intransitif:

Contoh Kalimat Aktif Transitif

  1. Tukang kayu mengecat pintu
  2. Heru menendang bola
  3. Chika membaca buku
  4. Dita membuang sampah
  5. Anisa membuka jendela
  6. Sinta mengepel lantai
  7. Tiara membereskan tempat tidur
  8. Cana tidak sengaja menghapus data di laptopku.
  9. Cana membaca novel yang berjudul Pahlawanku
  10. Dita mengerjakan tugasnya dengan baik.
  11. Rani sedang mencuci pakaian.
  12. Ayah dan adik menonton film terbaru di bioskop.
  13. Ibu mencuci baju di kamar mandi.
  14. Baju baru itu dipakai oleh Mina.
  15. Bapak memperbaiki lemari yang rusak.
  16. Seta menutup pintu.
  17. Cristiano Ronaldo menendang bola ke gawang lawan.
  18. Deni menabrak kucing yang sedang menyebrang.
  19. Dia memanjat pohon.
  20. Dia sudah mempertimbangkan banyak hal.
  21. Dia suka mempersoalkan masalah yang sudah berlalu
  22. Dita menonton televisi.
  23. Doni menulis surat.
  24. Ferdi mendengarkan musik metal.
  25. Ibu mengatakan kepadaku tidak pulang larut malam.
  26. Fio menikahi Rini.
  27. Kakak membantu ibu memasak nasi.
  28. Kakak menyiram bunga halaman depan rumah.
  29. Kakek menimba air di sumur.
  30. Kami mengerjakan PR.
  31. Kamu menggunting kertas.
  32. Kita perlu melakukan sesuatu.
  33. Kucing itu mengejar tikus.
  34. Lisa menuangkan kopi di gelas ayah.
  35. Lana mengangkat telepon dari temannya malam hari.
  36. Masyarakat desa menangkap maling sapi.
  37. Mereka melempar batu.
  38. Nenek menanam pohon pisang di kebun.
  39. Pak RT selalu melindungi warganya dengan baik.
  40. Paman Gober mencangkul tanah di ladang.
  41. Kakek mencukur rambut adik.
  42. Para siswa sedang mempelajari materi tentang kalimat transitif dan intransitif.
  43. Tiara membuka pintu rumah.
  44. Riko mengendarai sepeda motor setiap kali berangkat ke sekolah.
  45. Rara menulis surat untuk kakaknya.
  46. Mia sedang merangkai bunga untuk acara kelulusan adiknya.
  47. Fia mendengarkan musik keroncong malam ini.
  48. Kakak menendang bola.
  49. Sepupuku memperbaiki sepeda yang rusak.
  50. Sintia menemukan uang dalam kantong bajunya.
  51. Sarah mencari sendalnya yang hilang.
  52. Rina merapikan tempat tidurnya setiap pagi.
  53. Roni mengendarai sepeda motor dengan kencang.
  54. Yuli merindukan kedua orang tuanya yang ada di kampung.
  55. Perusahaan itu memperlakukan para karyawan secara tidak adil.
  56. Polisi telah menangkap seorang pencuri sepeda motor
  57. Saya menerima hadiah dari ayah.
  58. Semua siswa harus mengumpulkan tugas hari ini.
  59. Seorang teknisi telah memperbaiki printer ini.
  60. Siswa tersebut dapat menjawab 10 soal matematika.
  61. Vina menganggukan kepalanya dengan cepat.
  62. Wanita itu memakai kerudung merah
  63. Pria itu membuka paket yang diterimanya
  64. Tria mencicipi makanan khas Yogyakarta
  65. Deria membawa satu kotak donat aneka rasa

Contoh Kalimat Aktif Intransitif

  1. Mobil itu menepi
  2. Burung-burung itu terbang
  3. Chika bertemu dengan Dian tadi sore
  4. Kami berlatih teater di sanggar milik Paman Dito
  5. Rini tertawa karena mendengar leluconnya yang sangat lucu
  6. Bu Rina tertipu hingga milyaran juta rupiah
  7. Aku tetap akan berangkat rapat meskipun harus kehujanan
  8. Pak Fikar bercocok tanam di kebunnya
  9. Malik menggigil saat hujan lebat semalam
  10. Sabar tertawa sampai terbahak-bahak
  11. Paman selalu mengumpat saat marah besar
  12. Pembunuh seorang gadis telah tertangkap oleh pihak kepolisian setempat
  13. Mirna terjatuh dari tangga ketika bermain dengan teman-temannya
  14. Semua siswa dari kelas Bahasa itu berlari ke arah kantin
  15. Alarm rumah kami berbunyi saat ada pencuri yang masuk
  16. Bowo sangat tertekan dengan perkataan Ayah
  17. Seekor musang terperangkap oleh jebakan pemburu
  18. Adik ketakutan saat berada di rumah sendirian.
  19. Tangan Ayah terluka parah
  20. Burung merpati itu terbang hingga ke angkasa
  21. Kaki Budi terkena paku di lapangan
  22. Nenek meninggal 1 bulan yang lalu
  23. Belajarku terganggu karena suara dangdut
  24. Laki-laki itu tergeletak di pinggir jalan.
  25. Para murid bertanya tentang cara cepat mengerjakan soal-soal ujian
  26. Maria suka bernyanyi di kamar mandi
  27. Riko dan teman-temannya berlari saat mendengar bunyi petir
  28. Paman dan Bibi ingin bersantai sebentar di rumah kami
  29. Paman kembali berlayar tiga bulan lagi
  30. Atlet lari itu berlari tidak sesuai dengan instruksi pelatih
  31. Kami semua terdiam saat mendengar ayah dan ibu bertengkar
  32. Kakak ingin kami berpakaian dengan cepat
  33. Paus itu bernapas melalui paru-paru
  34. Kelompok itu bekerja tiada henti sampai pagi hari
  35. Anita tergoda dengan rayuan gombal Maul
  36. Kami teringat masa-masa semua keluarga berkumpul saat Hari Lebaran
  37. Para mahasiswa belajar melalui aplikasi zoom
  38. Kami semua berteriak saat lampu ruang tengah tiba-tiba meledak
  39. Semua uang di celengan Rania menghilang dengan tiba-tiba
  40. Para murid bertanya tentang cara cepat mengerjakan soal Matematika bab Aljabar
  41. Ibu kerepotan mengurus adik yang tengah sakit
  42. Anak kecil itu tercebur di sungai Mahakam
  43. Tiga pendaki tersesat saat naik gunung Prau
  44. Para tamu bernyanyi dengan riang di aula gedung
  45. Wina terjatuh di depan rumah Pak Darmono
  46. Tubuhnya berlumuran darah sejak pagi
  47. Jeni bernyanyi ketika teman-temannya datang
  48. Para pahlawan telah berkorban jiwa dan raga demi bangsa dan negara Indonesia
  49. Ayah memilih bekerja di rumah dengan berjualan ayam potong
  50. Raja tertembak peluru nyasar milik perampok
  51. Kami tersenyum bahagia melihat semua keluarga Farah bersatu
  52. Sinta tersenyum simpul
  53. Angger dan Angga bertengkar hanya karena berebut komik Detective Conan
  54. Sita berlari dengan kencang.
  55. Saya sudah berdiri satu jam di sini.
  56. Semua orang bergembira menyambut tahun baru.
  57. Tubuhnya berlumuran darah.
  58. Tubuhnya berlumuran keringat.
  59. Martha berbaris di loket.
  60. Tio berjalan ke warung.
  61. Orang itu berbicara tentang pencurian sepeda.
  62. Kita sebaiknya rajin berjemur pada pagi hari.
  63. Keluargaku berlibur ke pantai.
  64. Budi sedang mandi.
  65. Sehabis salat aku dan adikku berdoa.

Demikian ulasan tentang contoh kalimat aktif transitif dan intransitif beserta perbedaan keduanya. 

Baca berita update lainnya dari Sonora.id di Google News

 

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
92.0 fm
98.0 fm
90.4 fm
102.6 fm
93.3 fm
97.4 fm
98.9 fm
101.1 fm
96.0 fm
96.7 fm
99.8 fm
98.9 fm
98.8 fm
90.8 fm
97.5 fm
91.3 fm
94.4 fm
91.8 fm
102.1 fm
98.8 fm
95.9 fm
88.9 fm
101.8 fm
97.8 fm
101.1 fm
101.8 fm
101.1 Mhz Fm
101.2 fm
101.8 fm
102.1 fm