10 Rekomendasi Tempat Bukber di Malang, Enggak Bikin Dompet Boncos!

4 April 2023 16:05 WIB
Javanine menjadi salah satu rekomendasi tempat bukber di Malang
Javanine menjadi salah satu rekomendasi tempat bukber di Malang ( Malang Culinary Lounge)

Restaurant ini menyajikan hidangan Indonesia yang disajikan dengan cita rasa premium namun dengan harga yang masih terjangkau, yaitu sekitar Rp 5.000 - 90.000.

Dengan begitu, Harmoni Cafe dan Resto pun menjadi salah satu rekomendasi tempat bukber di Malang yang cocok untuk didatangi.

5. Taman Indie Resto

Rekomendasi tempat untuk bukber di Malang berikutnya adalah Taman Indie Resto di Jl. Araya Megah, Blimbing, Kota Malang.

Tempat makan ini mengusung konsep alam dengan sentuhan adat Jawa yang membuat pengalaman makan menjadi lebih menarik.

Kisaran harga yang dipatok untuk satu orang ketika berkunjung ke Taman Indie Resto adalah Rp 50.000 - 100.000.

6. Hodai All You Can Eat by Saboten Shokudo

Restaurant satu ini mengusung konsep All You Can Eat (AYCE) dengan harga yang cukup terjangkau, yaitu sekitar Rp 100.000/orang.

Hodai All You Can Eat by Saboten Shokudo ini menyediakan menu grill dan steamboat yang bisa dinikmati sepuasnya.

Baca Juga: 10 Rekomendasi Drama Korea tentang Agen Rahasia: Tontonan Nunggu Buka Puasa!

Lokasi dari restaurant ini berada di Jl. Jakarta No.57B, Klojen, Kota Malang.

7. Warung Lesehan Yogyakarta

Kamu bisa berkunjung ke Warung Lesehan Yogyakarta yang terletak di Jl. Lembah Dieng A1, Kota Malang.

Tempat ini cocok dijadikan sebagai tempat bukber di Malang karena menyajikan hidangan Indonesia, salah satu yang direkomendasikan adalah Ayam Goreng Kampung.

Kisaran harga yang harus dirogoh oleh satu orang ketika berkunjung ke Warung Lesehan Yogyakarta adalah Rp 50.000 - 100.000 / orang.

8. Baegopa

Berikutnya, terdapat Baegopa yang menjadi rekomendasi tempat bukber di Malang yang cocok untuk dikunjungi.

Meskipun terlihat fancy, restaurant ini menyajikan hidangan dengan harga yang cukup terjangkau tetapi tetap memiliki cita rasa yang lezat.

Terletak di Jl. Terusan Candi Mendut No.39, setiap orang akan merogoh kocek sekitar Rp 50.000,00.

9. Madam Wang Secret Garden

Rekomendasi tempat bukber yang terletak di Kota Malang berikutnya adalah Madam Wang Secret Garden di Jl. Telomoyo No.12, Kota Malang.

Konsep dari restaurant ini seperti taman di mana kamu dapat menikmati sensasi berada di taman anggur jika berada di kawasan outdoor.

Sedangkan pada kawasan indoor, kamu bisa melihat dan menyaksikan berbagai batik dan cetakan tenun.

10. Bukit Delight

Terakhir, kamu bisa mengunjungi Bukit Delight sebagai rekomendasi tempat bukber yang terletak di Jl. Joyo Agung No.1, Tlogomas, Kota Malang.

Restauran ini menyajikan berbagai hidangan yang bisa dipilih sesuai selera dan menikmati ambiance yang nyaman.

Baca berita update lainnya dari Sonora.ID di Google News.

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
92.0 fm
98.0 fm
102.6 fm
93.3 fm
97.4 fm
98.9 fm
101.1 fm
96.7 fm
98.9 fm
98.8 fm
97.5 fm
91.3 fm
94.4 fm
102.1 fm
98.8 fm
95.9 fm
97.8 fm
101.1 fm
101.1 Mhz Fm
101.2 fm
101.8 fm