Ini Cara Melihat Kata Sandi Email yang Lupa Lewat Laptop dan juga HP

6 November 2023 13:40 WIB
Ilustrasi, cara melihat kata sandi email
Ilustrasi, cara melihat kata sandi email ( Freepik)

Simak penjelasan lebih lengkapnya berikut ini.

Cara melihat kata sandi email

Melihat password email di laptop

  • Buka browser di laptop yang pernah digunakan untuk login akun e-maill.
  • Untuk melihat sandi akun yang tersimpan, tiap browser biasanya punya letak opsi yang berbeda.
  • Bila menggunakan Mozilla Firefox, silakan klik ikon garis tiga yang berada di pojok kanan atas halaman awal, di sebelah kanan kolom URL.
  • Setelah itu, klik menu “Settings” dan pilih menu “Privacy & Security”.
  • Kemudian, pada bagian “Login and Password”, klik opsi “Saved Logins”.
  • Di opsi tersebut, pengguna bakal disajikan dengan daftar semua aktivitas login akun yang tersimpan di browser.
  • Cari aktivitas login untuk akun e-mail yang lupa sandi.
  • Pada informasi aktivitas login akun tersebut, klik ikon mata untuk melihat sandi e-mail yang lupa.

Melihat password email di HP

  • Buka browser di HP yang pernah digunakan untuk login akun e-mail.
  • Tiap browser HP mungkin punya letak opsi yang berbeda untuk melihat sandi akun yang tersimpan.
  • Jika menggunakan Google Chrome, silakan klik ikon titik tiga yang berada di pojok kanan atas halaman awal.
  • Selanjutnya, klik menu “Setelan” dan pilih opsi “Pengelola Sandi”.
  • Setelah itu, pada bagian “Sandi”, pengguna bakal disajikan dengan daftar semua aktivitas login akun yang tersimpan di browser.
  • Cari aktivitas login untuk akun e-mail yang lupa sandi.
  • Pada informasi aktivitas login akun tersebut, klik ikon mata untuk melihat sandi e-mail yang lupa.

Baca Juga: Lupa Kata Sandi? Ini Cara Melihat Password yang Tersimpan di Google!

Namun cara di atas hanya dapat dilakukan apabila pengguna sebelumnya pernah login akun e-mail di browser laptop atau HP dan menyimpan kata sandinya.

Biasanya, saat kamu hendak melakukan login akun, kamu akan ditawarkan untuk menyimpan informasi login yang berisi username dan kata sandi.

Jika kamu memilih untuk menyimpannya, maka informasi login akun bisa kamu lihat kembali.

Jika kamu tidak bersedia untuk menyimpannya, maka kamu tidak akan bisa melihat lagi informasi login akun di browser atau di HPmu.

Itu dia penjelasan mengenai cara melihat kata sandi email yang lupa dengan mudah di HP dan laptop.

Semoga bermanfaat!

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
92.0 fm
98.0 fm
90.4 fm
102.6 fm
93.3 fm
97.4 fm
98.9 fm
101.1 fm
96.0 fm
96.7 fm
99.8 fm
98.9 fm
98.8 fm
90.8 fm
97.5 fm
91.3 fm
94.4 fm
91.8 fm
102.1 fm
98.8 fm
95.9 fm
88.9 fm
101.8 fm
97.8 fm
101.1 fm
101.8 fm
101.1 Mhz Fm
101.2 fm
101.8 fm
102.1 fm