Sonora.ID- Cap Go Meh 2025, yang jatuh pada 12 Februari, menjadi momen puncak keberuntungan bagi masyarakat Tionghoa.
Menjelang perayaan ini, energi positif dipercaya mengalir deras, terutama bagi 3 shio yang diprediksi mengalami peningkatan rezeki dan kebahagiaan pada 6 Februari 2025.
Siapa saja shio beruntung tersebut? Yuk, simak ramalan lengkapnya berikut ini!
Baca Juga: Ramalan Shio Besok 5 Februari 2025: Shio Naga, Ular, Monyet, Anjing, Babi
3. Shio Naga: Puncak Kejayaan Finansial & Karier
Shio Naga menjadi primadona di tahun 2025, terutama jelang Cap Go Meh.
Tahun Ular Kayu ini membawa energi positif yang memengaruhi hampir seluruh aspek kehidupan mereka.
Di tanggal 6 Februari 2025, shio Naga diprediksi mengalami lonjakan finansial dari hasil investasi atau bisnis yang dijalankan.
Keberanian dan kepemimpinan mereka menarik peluang emas, termasuk promosi atau proyek strategis di tempat kerja.
Baca Juga: 3 Shio Paling Bersinar dan Hoki Hari Ini, Rabu 5 Februari 2025