Menanggapi respon positif dari masyarakat khususnya anak bangsa, pada akhir tahun 2019 ini Zenius kemudian mengumumkan program #SemuaBisaZenius yang memudahkan anak bangsa mengakses video pembelajaran secara gratis.
Program tersebut dicanangkan agar video pembelajaran bisa memberikan manfaat yang lebih besar dan mendalam bagi pelajar, pembelajar, guru, maupun seluruh pihak dalam dunia pendidikan di Indonesia.
Zenius sendiri sudah berdiri sejak tahun 2004 dan merupakan pionir sebagai teknologi yang mengutamakan pemaham konseptual dan pembentukan daya nalar.
Baca Juga: Buya Syafii: Kelompok Bersumbu Pendek Yang Melarang Ucapkan Natal
Dengan cara tersebut, baik pelajar maupun pembelajar pun ditargetkan memiliki pola pikir yang baik.
Tak hanya itu, Zenius juga bertujuan untuk mengambangkan skill mencari solusi atas masalah yang dihadapi, yang kemudian kemampuan ini bisa dijadikan bekal untuk bersaing di dunia pekerjaan.
Masih dikutip Kontan.co, pendekatan pembelajaran Zenius tersebut bisa membantu misi dari pemerintah untuk meningkatkan kualitas sumnber daya manusia menjadi lebih unggul.
Baca Juga: Edhy Prabowo Tak Gentar Soal Ekspor Benih Lobster, Susi : Aspirasi Nelayan Sudah Didengar?