Orang Ini Sebut WNI Eks ISIS Bisa Pulang Sendiri Tanpa Izin Pemerintah

15 Februari 2020 15:00 WIB
Orang Ini Sebut, WNI Eks Isis Tak Dipulangkan Pemerintah Mereka Bisa Pulang Sendiri
Orang Ini Sebut, WNI Eks Isis Tak Dipulangkan Pemerintah Mereka Bisa Pulang Sendiri ( youtube Najwa Shihab)

Sonora.ID - Setelah adanya polemik yang panjang soal wacana pemulangan 600 WNI Eks ISIS ke Indonesia, kini akhirnya pemerintah telah mengetok palu.

Pemerintah Indonesia sepakat untuk tidak mempulangkan WNI yang bergabung dalam kelompok terorisme.

Hal ini dilakukan karena bahaya paparan ideologi dari ISIS dapat masuk serta merasuk kepada masyarakat Indonesia secara luas.

Baca Juga: Soal Formula E di Monas Anies Baswedan Akui Salah Ketik & Akan Ralat

Hal tersebut juga dibenarkan oleh Juru Bicara Kepresidenan Fadjroel Rachman pada acara youtube narasi.

"Kami ingin tegaskan, presiden juga tegaskan, tidak ada lagi pemulangan WNI eks ISIS. Untuk melindungi yang di sini. Ada pertimbangan di antaranya konstitusi dan terkait UU Kewarganegaraan,” kata Fadjroel.

Namun ternyata menurut Pendiri Yayasan Prasasti Perdamaian Noor Huda Ismail, mereka para WNI Eks ISIS dapat dengan mudah kembali ke Indonesia.

Baca Juga: Kapolda Papua: Veronica Koman Fitnah Untuk Cari Panggung dan Makan

Meski dengan atau bahkan tanpa izin langsung dari pemerintahan Indonesia, Loh kok bisa?

Bahkan yang bikin geleng-geleng kepala adalah kala mereka pulang pemerintah tidak dapat mendeteksinya.

Hal tersebut diceritakan oleh Noor Huda melalui tayangan program narasi yang dipinpin oleh Najwa Shihab.

"ini bukan masalah apakah mereka berhak dipulangkan atau tidak, tapi apakah mereka didetected or undetected?, karena sampai hari ini beberapa orang yang disyiria bisa kontak saya mereka punya uang dan dapat meminta calo untuk mengurus kepulangan" ucap Noor Huda

Baca Juga: Lagi! Kapolri Sindir Polisi Minta Jabatan Kala Menghadap Pemimpin

Hal tersebut lantas langsung ditimpali oleh Najwa Shihab.

"Jadi Intinya meski pemerintah tidak memulangkan mereka dapat pulang sendiri juga",ungkap Najwa Shihab.

Noor Huda pun membenarkan pernyataan yang dilontarkan oleh presenter cantik yang kerap disapa mbak Nana tersebut.

Noor Huda menjelaskan bahwa selama mereka masih memiliki paspor dan juga uang mereka masih dapat hilir mudik ke Indonesia.

Baca Juga: Kapolda Papua: Veronica Koman Fitnah Untuk Cari Panggung dan Makan

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
92.0 fm
98.0 fm
102.6 fm
93.3 fm
97.4 fm
98.9 fm
101.1 fm
96.7 fm
98.9 fm
98.8 fm
97.5 fm
91.3 fm
94.4 fm
102.1 fm
98.8 fm
95.9 fm
88.9 fm
97.8 fm
101.1 fm
101.8 fm
101.1 Mhz Fm
101.2 fm
101.8 fm