13 Akses Di Kabupaten Sukoharjo Yang Ditutup Selama PPKM Darurat Hingga Tanggal 20 Juli 2021

16 Juli 2021 19:25 WIB
13 Akses Di Kabupaten Sukoharjo Yang Ditutup Selama PPKM Darurat Hingga Tanggal 20 Juli 2021
13 Akses Di Kabupaten Sukoharjo Yang Ditutup Selama PPKM Darurat Hingga Tanggal 20 Juli 2021 ( )

Berikut ini 13 ruas jalan di Sukoharjo yang ditutup selama PPKM Darurat :

1. Simpang Gembongan

Simpang tiga Gembongan yang menghubungkan antara jalan Ahmad Yani dengan Jalan Slamet Riyadi ditutup.

2. Simpang Tiga Ngasem

Petugas akan mengalihkan kendaraan dari arah Boyolali ke arah Kartasura di Simpang Tiga Ngasem.

3. Bundaran Tugu Kartasura

Penutupan jalan juga dilakukan di simpang tiga tugu Kartasura ke arah timur.

Kendaraan dari arah Boyolali maupun Klaten tidak akan bisa berbelok ke arah Semarang - Surakarta.

4. Simpang Tiga Parangtejo

Akses menuju jalan Slamet Riyadi Kartasura sebelah barat ditutup.

Kendaraan dari arah Boyolali maupun Klaten, tidak akan bisa langsung berbelok ke timur di jalan Slamet Riyadi.

Baca Juga: Lampu PJU Semua Jalan Umum Protokol di Kota Semarang Dipadamkan Selama PPKM Darurat

5. Simpang Tiga Tanjunganom

Kendaraan dari arah Solo menuju ke Sukoharjo melalui jalan Ir. Soekarno juga ditutup.

Penutupan ini dilakukan di titik Patung Soekarno, tepatnya di simpangtiga Tanjunganom.

6. Simpang Empat Carikan

Jalan KH Samanhudi ditutup di simpang empat Carikan. Kendaraan dari arah selatan (Wonogiri/PT Sritex), tidak bisa langsung ke utara (Solo).

Kendaraan dialihkan ke jalan Veteran Barat. Untuk bus dan truk hanya bisa melalui Jalan dr. Sutomo.

Petugas kepolisian juga menutup jalan arah ke Jalan Vetaran di sisi timur. Selain itu juga tidak dapat mengarah ke utara.

Jalan Veteran atau yang menuju ke Alun-alun Setya Negara ditutup total.

Baca Juga: Pemkot Medan Siapkan Bansos untuk Warga yang Terdampak PPKM Darurat di Medan

7. Jalan Jendran Sudirman (RS Nirmalasuri)

Penutupan jalan Solo-Wonogiri dari sebelah utara berujung hingga di simpang tiga patung jamu, atau RS Nirmalasuri.

Kendaraan dari arah Solo akan dialihkan ke jalan Solo-Sukoharjo atau jalan Melati.

8. Gor Glora Merdeka

Jalan Tentara Pelajar dari  arah Jalan Jendral Sudirman telah ditutup.

Kendaraan dari Solo dan Wonogiri tidak bisa langsung berbelok ke arah jalan Tentara Pelajar, atau arah ke Gor Glora Merdeka, Jombor.

9. Simpang Empat RSUD Ir. Soekarno

Kendaraan di jalan dr. Sutomo, baik dari arah utara, timur, maupun selatan tidak bisa langsung berbelok ke arah barat ke jalan dr. Muwardi.

10. Proliman

Akses menuju jalan Veteran ditutup dari simpang lima (proliman) Sukoharjo.

Kendaraan dari arah selatan, timur, dan utara tidak bisa berbelok ke barat ke arah Jalan Veteran atau yang menuju ke Alun-alun Setya Negara.

 Baca Juga: Pengemudi Transportasi Online Keluhkan Sistem Ganjil Genap

11. Simpang Pandawa Solo Baru

Jalan Ir. Soekarno dari Sukoharjo ke Solo ditutup.

Petugas menutup jalan di Simpang Empat Patung Pandawa pada ruas jalan menuju ke arah Solo.

12. Simpang Tiga Langenharjo

Kendaraan dari Sukoharjo tidak bisa langsung masuk ke jalan Ir. Soekarno Solo baru, Grogol. Kendaraan akan dialihkan ke arah jalan Pesanggrahan, Lengenharjo.

13. Jalan Rajawali (Terminal Sukoharjo)

Jalan  Solo-Wonogiri di utara Terminal Sukoharjo dilakukan penutupan pada seluruh ruas jalan.

Kendaraan dari arah Wonogiri akan dialihkan ke Jalan Rajawali atau Jalan dr. Sutomo.

Baca Juga: Lampu PJU Semua Jalan Umum Protokol di Kota Semarang Dipadamkan Selama PPKM Darurat

PenulisAzizah
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
92.0 fm
98.0 fm
102.6 fm
93.3 fm
97.4 fm
98.9 fm
101.1 fm
96.7 fm
98.9 fm
98.8 fm
97.5 fm
91.3 fm
94.4 fm
102.1 fm
98.8 fm
95.9 fm
88.9 fm
97.8 fm
101.1 fm
101.8 fm
101.1 Mhz Fm
101.2 fm
101.8 fm