Kami ingin mengucapkan terima kasih kepada para penggemar yang telah mengkhawatirkan [anggota BLACKPINK] dan semua profesional perawatan kesehatan yang saat ini bekerja keras untuk melawan COVID-19.
Selain itu, kami juga berterima kasih jika Anda mendukung BLACKPINK untuk kembali hadir menghibur di panggung dalam keadaan sehat.
Kami akan terus menjadikan kesehatan dan keselamatan artis dan karyawan sebagai prioritas utama kami.
Selain itu, secara ketat kami akan mematuhi instruksi otoritas kesehatan untuk mencegah penyebaran penyakit.
Terima kasih.”
Demikian dikutip dari laman Soompi.
Bagaiman dengan keadaan Jisoo, Rosé, dan Jennie?
Saat Lisa BLACKPINK dinyatakan positif COVID-19, ketiga member BLACKPINK lainnya Jisoo, Rosé, dan Jennie langsung dites PCR.
Setelah menunggu, ternyata mereka dinyatakan negatif COVID-19. Kendati begitu, ketiganya masih dalam kategori orang dalam pengawasan.
Mereka pun meminimalisir pekerjaan yang tidak terjadwalkan sebelumnya. Hal ini tentu agar dapat selalu mematuhi peraturan otoritas kesehatan yang berlaku.
Baca Juga: Virus Corona Meradang di Korea, Kini Kino PENTAGON Terpapar Covid-19