8 Negara di Dunia yang Ternyata Banyak Dihuni Ribuan Orang Indonesia!

5 Maret 2022 14:30 WIB
Negara di Dunia yang Ternyata Banyak Dihuni Ribuan Orang Indonesia!
Negara di Dunia yang Ternyata Banyak Dihuni Ribuan Orang Indonesia! ( pexels)

Sonora.ID – Sebagai salah satu negara yang memiliki jumalh penduduk terbanyak di dunia, rakyat Indonesia bisa dibilang termasuk masyarakat yang berani merantau jauh dari kampung halaman.

Nggak tanggung-tanggu, bukan cuma mengadu nasib di kota besar yang notabenenya masih di Indonesia, banyak juga warga Indonesia yang pergi merantau ke luar negeri, lho.

Tentunya ada beragam alasan yang memicu seseorang merantau jauh dari rumahnya misalnya karena, pendidikan, pekerjaan, pernikahan dan lain sebagainya.

Nah, artikel ini akan membahas negara-negara di dunia yang ternyata dihuni oleh ribuan orang Indonesia.

Yuk, catat, siapa tahu akan memudahkan kamu saat hendak melakukan perjalanan ke negara-negara tersebut.

Karena seperti yang kita ketahui, meskipun mungkin tidak semua sama, namun masyarakat Indonesia terkenal suka saling membantu dan sangat ramah.

Berikut 8 negara di dunia yang ternyata banyak dihuni ribuan orang Indonesia.

Baca Juga: 10 Negara Ini Ternyata Lancar Ngomong Bahasa Indonesia! Bahkan Sudah Belajar Sejak SD

Malaysia

Sebagai negara tetangga Indonesia, Malaysia menjadi negara yang menempati urutan pertama sebagai negara dengan penduduk Indonesia terbanyak.

Diperkirakan ada sekitar 2,5 juta orang Indonesia yang menetap di negara ini. Alasannya beragam, tetapi yang paling dominan adalah untuk bekerja.

Selain itu, ada juga unsur historis yang menjadi alasan lain banyaknya orang Indonesia yang bermukim di negara ini.

Arab Saudi

Sekitar 1,5 juta warga negara Indonesia menetap di Arab Saudi untuk bekerja.

Sebagai negara dengan populasi penduduk muslim terbanyak di dunia, tentu ada banyak rakyat Indonesia yang memutuskan menetap dan mencari peruntungan negeri ini.

Belanda

Di Belanda ada sekitar 395 ribu orang Indonesia yang menetap.

Hal ini berkaitan dengan keinginan sebagian orang Indonesia yang ingin mendapatkan penghidupan yang lebih baik di Belanda.

Karenanya banyak yang memutuskan untuk pindah ke negara ini.

Tidak hanya itu, alasan bekerja dan menempuh pendidikan lanjut juga menjadi faktor lain mengapa ada banyak orang Indonesia di negara ini.

Baca Juga: 9 Negara yang Terkenal Memiliki Dukun Paling Sakti dan Berbahaya

Singapura

Negara lain yang memiliki banyak orang Indonesia adalah Singapura.

Faktor wilayah yang dekat menjadikan negara kecil ini sebagai tempat liburan dan mencari nafkah. Diperkirakan sekitar 200 ribu WNI ada di Singapura.

Taiwan

Seperti Arab Saudi, Taiwan merupakan negara yang menjadi tujuan utama perantau dari Indonesia yang hendak mengadu nasib dengan berprofesi sebagai pekerja migran.

Di negara ini, ada kurang lebih 161 orang WNI, menjadikan Tawan duduk di peringkat kelima dalam kategori ini.

Hong Kong

Bukan berita baru jika Hong Kong merupakan negara tujuan bagi para TKI di Indonesia.

Ada sekitar 102.100 WNI yang menetap di Hong Kong untuk bekerja. Ada juga yang datang ke negara ini untuk menempuh pendidikan lanjut.

Suriname

Selain Indonesia, tentara kolonial itu juga memiliki tanah jajahan di Suriname. Guna memaksimalkan potensi negara kecil itu, dikirimlah orang-orang Indonesia untuk menjadi buruh tani di sana, yang kebanyakan berasal dari etnis Jawa.

Saat itu cukup banyak orang Indonesia oleh Belanda dikirim ke Suriname, yakni sekira 15 persen dari total populasi.

Mereka akhirnya menetap di sana dalam jangka waktu yang lama bahkan masih eksis hingga saat ini.

Meski jauh dari tanah kelahirannya, orang-orang Jawa Suriname tetap setia melestarikan budayanya sebagai identitas asal mereka.

Australia

Orang Indonesia juga banyak berdomisili di Australia. Dilihat dari sejarah ternyata sudah banyak para pelaut kita dahulu melakukan penjelajahan di sepanjang garis pantai negeri kangguru itu.

Di tahun 1.900-an, para pelaut Bugis dengan kapal Phinisi kebanggaannya pernah melakukan pelayaran ke Australia.
 
Aktivitas pelayaran itu dijadikan rutinitas tahunan. Bahkan mereka rela menetap berbulan-bulan di sana.

Dari sinilah yang menyebabkan banyaknya orang Indonesia berada di Australia. Di era modern saat ini juga banyak orang Indonesia hijrah ke Aussie untuk menempuh pendidikan ataupun bekerja.

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
92.0 fm
98.0 fm
90.4 fm
102.6 fm
93.3 fm
97.4 fm
98.9 fm
101.1 fm
96.0 fm
96.7 fm
99.8 fm
98.9 fm
98.8 fm
90.8 fm
97.5 fm
91.3 fm
94.4 fm
91.8 fm
102.1 fm
98.8 fm
95.9 fm
88.9 fm
101.8 fm
97.8 fm
101.1 fm
101.8 fm
101.1 Mhz Fm
101.2 fm
101.8 fm
102.1 fm