Cara Pinjam Uang di Shopee dengan SPinjam, Proses Cepat Langsung Cair!

27 Januari 2023 20:30 WIB
Ilustrasi Cara Pinjam Uang di Shopee
Ilustrasi Cara Pinjam Uang di Shopee ( Shopee)
  1. Unduh aplikasi Shopee di Play Store (Android) atau App Store (iOS)
  2. Daftar atau login menggunakan username atau password
  3. Klik tab “Saya” untuk masuk ke profil
  4. Pilih menu “SPinjam” yang berada di bawah barisan menu “Dompet Saya”
  5. Klik “Aktifkan Sekarang” dan masukkan kode verifikasi (OTP)
  6. Klik “Lanjut”
  7. Jika pengguna SPayLater maka periksa kembali nama yang tercantum di aplikasi apakah sudah sesuai dengan KTP
  8. Jika bukan pengguna SPayLater maka unggah foto KTP menggunakan kamera belakang dan posisikan KTP sesuai bingkai yang tersedia
  9. Pastikan informasi pribadi sudah sesuai dengan KTP
  10. Masukkan informasi tambahan, kemudian klik “Konfirmasi”.Pastikan data tambahan sudah benar termasuk pada kontak darurat yang diawali dengan angka 0 dan tidak diawali dengan kode negara "+62" atau "62"
  11. Lakukan verifikasi wajah, klik “Mulai Verifikasi Wajah”
  12. Arahkan wajah ke dalam bingkai yang tersedia dan pastikan mengambil gambar di ruangan dengan pencahayaan yang baik Setelah verifikasi wajah berhasil, pengguna bakal mendapatkan notifikasi bahwa pengajuan aktivasi SPinjam sedang diproses.

Proses verifikasi akan membutuhkan waktu beberapa menit. Jika pengajuan pengajuan disetujui, pengguna bakal menerima pesan pop-up bahwa SPinjam berhasil diaktifkan.

Setelah SPinjam aktif, kini pengguna bisa mengajukan pinjam uang di Shopee, berikut caranya.

Baca Juga: 5 Cara Menaikkan Limit Shopee Paylater Hingga 20 Juta dengan Cepat

Cara pinjam uang di Shopee SPinjam

  1. Buka aplikasi Shopee di ponsel
  2. Masuk ke tab "Saya", kemudian pilih opsi “SPinjam”
  3. Pilih opsi “Ajukan”, pilih jumlah pinjaman dengan menggeser tombol sesuai dengan nominal yang akan diajukan
  4. Pilih jangka waktu pelunasan pinjaman, bisa 3 bulan, 6 bulan, hingga 12 bulan
  5. Pilih rekening bank yang akan digunakan untuk menerima pinjaman tunai atau klik opsi “Tambahkan Rekening Bank”
  6. Selanjutntya, klik opsi “Lanjutkan” dan pilih “Ajukan Sekarang”, kemudian masukkan pin ShopeePay.

Jumlah pinjaman yang dapat diajukan berkisar minimal mulai dari Rp 200.000 hingga maksimal Rp 15.000.000, sesuai dengan limit yang diperoleh pengguna.

Besaran limit pinjaman yang didapat tiap pengguna berbeda-beda. Pengguna tidak bisa mengajukan penambahan limit pinjaman tersebut secara manual.

Bila sering menggunakan SPinjam dan taat membayar cicilannya atau tidak pernah melewati jatuh tempo, biasanya limit pinjaman tersebut bakal ditambah secara otomatis.

Baca berita update lainnya dari Sonora.id di Google News.

Baca Juga: Cara Membatalkan Pesanan di Shopee yang Sudah Terlanjur Dibayar 

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
92.0 fm
98.0 fm
90.4 fm
102.6 fm
93.3 fm
97.4 fm
98.9 fm
101.1 fm
96.0 fm
96.7 fm
99.8 fm
98.9 fm
98.8 fm
90.8 fm
97.5 fm
91.3 fm
94.4 fm
91.8 fm
102.1 fm
98.8 fm
95.9 fm
88.9 fm
101.8 fm
97.8 fm
101.1 fm
101.8 fm
101.1 Mhz Fm
101.2 fm
101.8 fm
102.1 fm