7 Manfaat Memenuhi Janji yang Sering Disepelekan Banyak Orang!

18 September 2023 17:15 WIB
Ilustrasi Manfaat Memenuhi Janji
Ilustrasi Manfaat Memenuhi Janji ( Pexels)

Meningkatkan kepercayaan orang lain dan bentuk sikap profesional

Orang yang selalu menepati janji akan mendapat image positif di mata orang lain.

Orang lain akan percaya bahwa kamu selalu menepati janji sehingga tidak perlu merasa khawatir atau takut kamu akan mengingkarinya.

Misalnya kamu ditunjuk menjadi pembicara di sebuah seminar dan menyanggupinya, jadi apapun yang terjadi saat hari itu, kamu harus tetap datang sebagai bentuk profesional kerja. 

Membuat hidup tenang

Ketika berjanji untuk melakukan sesuatu dan kemudian melaksanakannya, kita menghindari stres dan kecemasan akibat ketidakpastian atau perasaan bersalah.

Ini memberi kita perasaan kedamaian dan ketenangan batin, yang pada gilirannya dapat meningkatkan kualitas hidup kita secara keseluruhan.

Meningkatkan reputasi

Reputasi seseorang sangat dipengaruhi oleh kemampuan mereka untuk menepati janji. Ketika Anda terkenal sebagai seseorang yang andal, orang-orang akan merasa nyaman bekerja sama.

Mereka bisa memberikan kesempatan baru dan merekomendasikan Anda kepada orang lain. Ini dapat membuka pintu untuk peluang baru dalam karier dan kehidupan pribadi Anda.

Dalam dunia pekerjaan maupun bisnis komitmen merupakan salah satu kunci keberhasilan, menepati janji adalah salah satu cara sederhana namun efektif untuk memperkuat hubungan, membangun reputasi yang baik, dan menjalani kehidupan dengan lebih tenang.

Tidak akan diabaikan oleh orang lain

Orang yang selalu menepati janjinya tidak akan diabaikan orang lain. Mereka percaya bahwa ucapanmu bisa dipegang dan akan menghargaimu.

Apabila kamu sering ingkar, hal yang terjadi justru sebaliknya.

Misalnya kamu membuat janji kerja kelompok sore ini, tapi karena kamu suka ingkar janji maka orang lain jadi tidak menggubris ucapanmu, karena mereka menganggap kamu tidak serius.

Baca berita update lainnya dari Sonora.id di Google News.

Baca Juga: 5 Kunci Kaya Raya Sampai Tua, Sejahtera Tanpa Harus Jadi Budak Korporat Selamanya!

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
92.0 fm
98.0 fm
90.4 fm
102.6 fm
93.3 fm
97.4 fm
98.9 fm
101.1 fm
96.0 fm
96.7 fm
99.8 fm
98.9 fm
98.8 fm
90.8 fm
97.5 fm
91.3 fm
94.4 fm
91.8 fm
102.1 fm
98.8 fm
95.9 fm
88.9 fm
101.8 fm
97.8 fm
101.1 fm
101.8 fm
101.1 Mhz Fm
101.2 fm
101.8 fm
102.1 fm