Find Us On Social Media :
(freepik)

Apakah Terapi Estrogen Aman Dilakukan pada Penderita Diabetes?

Carissa Erlinda - Kamis, 19 September 2019 | 18:55 WIB

Sonora.ID - Seiring bertambahnya usia, khususnya pada wanita pasca menopause, hormon estrogen pada wanita akan mengalami penurunan. Namun, hal ini bisa diobati dengan melakukan estrogen replacement therapy.

Seorang pendengar Radio Sonora, Ibu Meghan, menanyakan terkait aman/tidaknya terapi ini untuk penderita diabetes.

“Selamat malam dr. Binsar, kalau melakukan terapi estrogen ini apakah ada hambatan bagi wanita yang menderita diabetes? Terapi tersebut apakah mengandung bahan kimia yang berefek pada organ lain? Dan apakah ada batas usia untuk melakukan terapi ini?”

Baca Juga: Apakah Wanita Menopause Perlu Melakukan Esterogen Replacement Therapy?

Pertanyaan Ibu Meghan ini kemudian dijawab oleh Medical Sexologist, dr. Binsar Martin Sinaga dalam program Sex in the City Sonora.

Terima kasih Ibu Meghan, saya jawab pertanyaan yang terakhir dulu. Untuk batasan usia itu tidak ada, tapi pastinya terapi ini diperuntukan bagi mereka yang berada di usia produktif yang memiliki aktivitas seksual.

Bagi mereka yang berusia reproduksi yaitu sekitar 30-an, namun mengalami kurangnya estrogen karena misalnya rahimnya sudah diangkat, bisa melakukan terapi ini.

Baca Juga: Mungkinkah Memiliki Kehidupan Seksual yang Sehat Setelah Menopause?