Find Us On Social Media :
Efek Samping Obat Viagra, Mulai Penglihatan Membiru Hingga Kematian (Medicalnewstoday.com)

Efek Samping Obat Viagra, Sebabkan Penglihatan Membiru Hingga Kematian

Kumairoh - Jumat, 20 Desember 2019 | 11:05 WIB

Sonora.ID - Viagra sering digunakan beberapa orang dari kaum pria untuk meningkatkan stamina saat berhubungan sesksual. Viagra atau juga dikenal dengan pil biru sering dianggap sebagai "obat kuat”.

Pada dasarnya viagra adalah obat yang mengandung sildenafil, yaitu zat yang akan meningkatkan aliran darah ke jaringan otot di penis, sehingga menyebabkan ereksi pada pria.

Untuk mengonsumsinya, diperlukan resep dari dokter. Berkonsultasilah dengan dokter mengenai manfaat dan risiko mengonsumsi Viagra.

Baca Juga: Pria, Hindari Konsumsi 7 Makanan Ini agar Gairah Seks Tetap Ngegas!

Pakar Seksologi, dr. Boyke mengatakan bahwa mengonsumsi obat-obatan kimia - salah satunya yang mengandung sidenafil, harus hati-hati karena dapat membahayakan tubuh.

Viagra juga dapat menimbulkan beberapa efek samping, yaitu:

    Pandangan bisa berubah menjadi biru
    Kulit memerah dan terasa panas
    Nyeri otot dan punggung
    Gangguan pencernaan
    Pusing
    Sakit kepala
    Insomnia
    Mimisan hingga mual

Segera hubungi dokter jika muncul efek samping berupa:

    Kepala berkunang-kunang dan terasa ingin pingsan.
    Jantung berdebar.
    Telinga berdenging atau tuli secara tiba-tiba.
    Gangguan penglihatan secara tiba-tiba.
    Ereksi yang menimbulkan nyeri dan terjadi lebih dari 4 jam.
    Kejang.
    Gejala serangan jantung, seperti nyeri dada yang menyebar ke bahu dan rahang.

Baca Juga: Kenali 5 Penyebab Miss V Basah, dari Cairan Alami Hingga Infeksi