Find Us On Social Media :
Area Kakbah di Masjidil Haram, Mekah, Arab Saudi, Selasa (3/3/2020). ((Ganoo Essa/REUTERS))

Ibadah Haji 1441 H / 2020 M Tetap Terlaksana, Kouta Jemaah Akan Dipangkas Hingga 50%.

Lia Muspiroh - Senin, 11 Mei 2020 | 15:06 WIB

Sonora.ID - Rapat bersama komisi Vlll DPR RI, kementerian agama membahas isu-isu aktual penyelenggaraan ibadah haji tahun 1441 H/ 2020 M.

Kemenag menyampaikan skenario penyelenggaraan ibadah haji di tengah pandemi Covid-19.

Wakil Menteri Agama RI Zainut Tauhid Sa'adi mengatakan ada dua skenario yg disusun sebagai langkah antisipasi.

Baca Juga: Kemenag Harap 12 Mei Saudi Sudah Umumkan Kepastian Haji 2020

Pertama tetap dilaksanakan dengan pembatasan, kedua tidak dilaksanakan tahun ini.

Jika ibadah haji tahun 1441 H tetap dilaksanakan maka skenarionya adalah dengan pembatasan.

Pembatasan yang dimaksudkan disini yaitu pembatasan kuota jamaah yang diperkirakan terpangkas hingga 50%.

Baca Juga: Di Arab Saudi, Jika Tak Beri Tahu Kondisi Kesehatan dan Riwayat Perjalanan, Bisa Denda Rp 1,9 M!

Cara penentuannya adalah dengan penyeleksian mendalam terhadap Jamaah yang berhak berangkat tahun ini.