Find Us On Social Media :
Dump truck mengangkut muatan dari floating excavator pada sebuah sungai di Surabaya (Sonora/Budi Santoso)

Antisipasi Banjir Surabaya, Sehari 22 Dump Truk Angkut Sampah Sungai

Budi Santoso - Senin, 12 Oktober 2020 | 10:30 WIB

Surabaya, Sonora.ID - Wali Kota Surabaya, Tri Rismaharini bersama jajarannya kerja bakti membersihkan sejumlah saluran dan perantingan dari pagi hingga petang, Minggu (11/10/2020).

Setelah dihitung, mereka berhasil mengangkut sampah sebanyak 22 dump truk. Kepala Dinas Pekerjaan Umum Bina Marga dan Pematusan (DPUBMP), Erna Purnawati mengatakan bersama Dinas Kebersihan dan Ruang Terbuka Hijau (DKRTH) Surabaya bekerjasama untuk membersihkan sampah di sejumlah saluran. Terutama di saluran Pegirian dan saluran di Kampung Seng.

“Jadi, setelah kami hitung semuanya, hasil pembersihan saluran kemarin sebanyak 22 dump truk. Hasil di saluran Pegirian 8 dump truk sampah dan di kampung Seng 14 dump truk sampah,” kata Erna, Minggu (11/10).

Baca Juga: Pagi hingga Petang, Risma Cek Saluran Antisipasi Banjir di Surabaya

Menurut Erna, hasil pembersihan dan pengerukan sampah di saluran Kampung Seng memang banyak karena di samping-samping saluran itu ada rumah-rumah yang belakangnya dapur. Biasanya, warga membuang sampahnya langsung ke saluran itu.

“Sebenarnya sudah rutin kami bersihkan setiap 3 bulan sekali. Tapi ya gitu, airnya sampai tidak kelihatan karena dari saking banyaknya sampah,” katanya.

Oleh karena itu, Erna berharap ke depannya harus digiatkan lagi sosialisasi untuk tidak membuang sampah sembarangan, apalagi ke saluran air.

Baca Juga: Menjelang Musim Hujan, Pemkot Surabaya Kembali Antisipasi Banjir