Find Us On Social Media :
Illustrasi covid-19 (Freepict.com)

Jadi Negara ASEAN Pertama Dengan 1 Juta Kasus Covid-19, Indonesia Dapat Sorotan Media Asing

Alifia Astika - Rabu, 27 Januari 2021 | 05:00 WIB

Sonora.ID - Indonesia mengalami lonjakan kasus Covid-19 yang cukup signifikan dalam kurun waktu yang singkat. Selama kurun waktu 11 bulan, kasus covid-19 di Indonesia menyentuh angka 1 juta kasus.

Bahkan, menurut data Indonesia adalah negara pertama yang menyentuh angka 1 juta kasus penularan covid-19 di negara-ngera ASEAN.

Hal ini pun langsung menjadi sorotan media asing seperti kantor berita AFP, Media Perancis, media ABC, dan beberapa media lainnya.

Media-media asing tersebut menyoroti tingginya angka penularan di negara Indonesia. Kantor berita AFP melaporkan lonjakan kasus infeksi virus corona di Indonesia dengan judul "Indonesia passes one million coronavirus cases" atau berarti Indonesia telah melampaui 1 juta kasus virus corona.

Baca Juga: Indonesia Punya 600 Juta Vaksin, Malaysia Tanggapi Sinis Hingga Sebut NKRI Negara Terbelakang

Melalui lamanya AFP menyebutkan bahwa tingka pengujian di Indonesia masih tergolong rendah dan ada kemungkinan angka sebenarnya lebih parah dari yang ditunjukan.

Sementara, media Perancis itu juga mengabarkan situasi rumah sakit-rumah sakit di Indonesia kewalahan dengan kasus infeksi Covid-19.

Media Perancis meluliskan Headline dengan judul "satu negara yang paling terdampak di Asia". Media AFP juga mengutip pernyataan pakar epidemiologi Universitas Indonesia Pandu Riono yang mengatakan, "Saya pikir kami telah mengalami 1 juta kasus Covid-19 sejak lama."

Baca Juga: Covid-19 di Indonesia Tembus 1 Juta Kasus, Satgas: 13.094 Kasus Baru Dalam 24 Jam Terakhir

Selain itu perkataan Epidemiologi Pandu Riono yang juga dikutip adalah "Kami masih mendaki sebuah gunung dan kami bahkan tidak tahu di mana puncaknya. Ini adalah pendakian yang tiada pernah berakhir."

Selain AFP, media Australia ABC juga mewartakan lonjakan kasus infeksi virus corona di Indonesia dengan judul "Indonesia set to pass 1 million coronavirus cases as vaccinations roll out" atau berarti Indonesia lampaui 1 juta kasus virus corona beriringan dengan peluncuran vaksin".