Find Us On Social Media :
Tumpukan sampah di bawah jembatan pasar lama (Smart FM / Jumahuddin)

Lagi, Tumpukkan Sampah Hampir Menutup Setengah Sungai Martapura

Jumahudin - Senin, 1 Februari 2021 | 16:30 WIB

Banjarmasin, Sonora.ID - Tumpukan berbagai jenis sampah lagi-lagi terlihat mengotori Sungai Martapura. Baik itu berupa batang dan ranting pohon, eceng gondok hingga sampah domestik atau rumah tangga.

Sebagaimana pantauan Reporter Smart FM Banjarmasin, Senin (01/02) siang, kali ini tumpukan sampah yang merupakan kiriman dari daerah hulu itu, nampak terpantau menyangkut di tiang-tiang jembatan pasar lama.

Tumpukan sampah itu tidak hanya berasal dari sampah rumah tangga, namun juga sampah pasca banjir. Ada kasur bekas, kayu, potongan bambu hingga ranting dan batang pepohonan. 

Baca Juga: Sosialisasi Perda, Anggota Komisi III DPRD Kalimantan Selatan Ajak Masyarakat Kelola Sampah

Bahkan tumpukan sampah kerap membuat arus transportasi sungai terganggu, karena hampir menutup separuh badan sungai.

Sapruna (70), Warga Pasar Lama mengaku, kondisi berlangsung sejak lima hari lalu. Kondisi bahkan dimanfaatkan sebagian warga untuk memungut sampah yang bisa didaur ulang kembali, seperti botol plastik.

"Sudah lima hari terdiam di situ. Tidak gerak-gerak sampahnya. Ada kapal sudah membersihkan, tapi juga tidak bisa. Terlalu tebal kayaknya," ucap ketika ditemui di kediamannya. 

Baca Juga: Sampah Turut 'Membanjiri' Jalanan, Petugas Kebersihan di Banjarmasin Kewalahan