Find Us On Social Media :
Ilustrasi liver (kompas.com)

Selain Kelelahan, Ini 6 Tanda Liver Penuh Racun yang Sering Diabaikan

Dita Tamara - Jumat, 21 Mei 2021 | 09:30 WIB

Sonora.ID - Liver merupakan salah satu organ dalam tubuh yang paling rajin bekerja. Oleh sebab itu, kesehatan dari liver harus perlu diperhatikan.

Liver sendiri berfungsi untuk menghilangkan racun dalam darah, hingga membantu proses pencernaan.

Jadi, jangan menunggu hingga liver sakit baru menyadari betapa pentingnya organ ini. Sebab, ketika liver terdapat racun, maka tubuh akan merasakan hal yang salah.

Melansir dari Grid.ID, berikut ini tanda liver penuh racun yang sering diabaikan:

Baca Juga: 5 Hal yang Disukai Janin Ketika dalam Kandungan, Ibu Sudah Tau?

Kelelahan

Tanda liver penuh racun yang pertama yaitu tubuh akan merasakan kelelahan meski tidur sudah cukup.

Pasalanya, liver juga bisa memberikan energi tubuh kita. Sebab, liver membantu mengubah glukosa menjadi glycogen dan disimpan dalam liver Anda.

Jadi, saat merasa kelelahan, glycogen yang disimpan liver bisa dipakai tubuh sebagai energi tambahan untuk beraktivitas.

Nah, namun apabila liver penuh dengan racun, liver akan sulit memproduksi glycogen, sehingga rasa lelah yang dirasakan tubuh akan lama.

Menimbulkan Alergi

Selanjutnya, tanda liver penuh racun yaitu tubuh akan menimbulkan alergi. Sebab, ketika tubuh kemasukan zat kimia yang terlalu banyak dalam darah, otak akan menganggapnya sebagai alergen dan mengeluarkan antibodi.

Antibodi yang dikeluarkan bernama histamines yang bisa sebabkan rasa gatal dan kemerahan pada bagian tubuh tertentu.

Apabila liver dalam kondisi sehat, zat yang masuk ke dalam darah bakalan dibersihkan dengan baik. Sehingga otak nggak sampai merasa jika hal tersebut adalah alergen.

Baca Juga: Hati-hati Masker Medis Palsu! Ini 4 Ciri yang Harus Diketahui