Find Us On Social Media :
Foto: Antusias, siswa saat vaksinasi massal serentak di SMPN 1 Surabaya, Rabu (14/07/2021). ()

Serentak se-Indonesia, 2.300 Pelajar Surabaya Ikuti Vaksinasi Massal

I Gede Mariana - Rabu, 14 Juli 2021 | 21:05 WIB

Surabaya, Sonora.ID - Tercatat hingga 2.300 pelajar Surabaya yang terdiri dari 1.300 peserta didik jenjang SMP dan 1.000 pelajar jenjang SMA mengikuti kegiatan vaksinasi massal.

Berbeda dari biasanya, kali ini vaksinasi yang dihelat di SMP Negeri 1 Surabaya, Rabu (14/07/2021), dipantau langsung oleh Presiden Republik Indonesia, Joko Widodo (Jokowi) secara virtual.

Melalui pertemuan virtual itu, Presiden Jokowi mengajak kepada seluruh pelajar agar tidak perlu takut divaksin.

Jokowi juga memberi dukungan agar anak-anak terus semangat belajar meskipun berlangsung secara online.

Baca Juga: Hindari Kerumunan, RSMH Palembang Batasi Jumlah Peserta Vaksin

“Kita ingin mendorong agar vaksin ini dipercepat, sehingga terjadi kekebalan komunal. Jaga jarak, jangan berkerumun, selamat belajar ya anak-anakku. Salam untuk orang tua dan bapak ibu guru,” kata Jokowi.

Dalam kesempatan itu, Wali Kota Surabaya Eri Cahyadi hadir bersama Kepala BIN Daerah (Kabinda) Jawa Timur, Marsma TNI Rudy Iskandar serta Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) Kota Surabaya.

Eri menyampaikan bahwa Pemerintah Kota (Pemkot) Surabaya terus melaksanakan percepatan vaksinasi massal Covid-19 bagi pelajar.

Baca Juga: Percepat Vaksinasi Nasional, Ojk Jabar Gelar Vaksinasi Massal Bersama Perbankan
 
Setelah mengikuti pertemuan virtual bersama Presiden Jokowi, Wali Kota Eri bersama rombongan memberikan dorongan semangat kepada pelajar yang disuntik vaksin di SMPN 1 Surabaya.