Find Us On Social Media :
jeruk dan lemon. (flickr)

Catat! Inilah Deretan Buah yang Disarankan Taak Dikonsumsi Pemilik Golongan Darah O, Kenapa?

Muhamad Alpian - Jumat, 6 Agustus 2021 | 15:40 WIB

Sonora.ID - Buah-buahan adalah makanan yang dianjurkan untuk selalu dikonsumsi dalam setiap harinya.

Bukan tanpa alasan, ini karena memang kandungan dalam buah yang bisa membuat tubuh menjadi lebih sehat.

Vitamin dan serat yang dimiliki oleh buah sangat berdampak baik pada tubuh manusia.

Meski begitu, ternyata ada klasifikasi buah yang lebih cocok dan tidak cocok untuk dikonsumsi oleh seseorang.

Baca Juga: Cara Mengatur Keuangan yang Baik Berdasarkan Tipe Golongan Darah

Hal itu karena mempertimbangkan dari tipe golongan darah yang dimiliki seseorang.

Seperti golongan darah O misalnya yang tidak dianjurkan untuk memakan buah yang kadar asamnya tinggi.

Buah yang tak dianjurkan dimakan golongan darah O

Dikutip dari Buku Diet Sehat Golongan Darah O oleh Wied Harry Apriadji, bagi O buah bukan hanya sumber serat, vitamin dan mineral saja melainkan pilihan makanan yang mengenyangkan yang dapat menjadi pengganti dari makanan pokok, seperti nasi, roti dan pasta.

O akan tetap memiliki pencernaan yang baik meski dia hanya mengonsumsi buah, tidak dibarengi dengan roti atau nasi.

Baca Juga: Suka Banget Nonton Horor, Ini Urutan Golongan Darah yang Pemberani