Find Us On Social Media :
Song Hye Kyo (IG @kyo1122)

Rahasia Kulit Glowing Berdasarkan Golongan Darah, O Perbanyak Makan Buah...

Muhamad Alpian - Jumat, 13 Agustus 2021 | 19:25 WIB

Sonora.ID - Memiliki kulit wajah yang cerah bebas dari jerawat adalah dambaan setiap orang.

Untuk bisa mendapatkannya kita perlu rajin merawat kulit wajah dengan rutin skincare-an.

Namun bukan hanya skincare saja, pola makan juga perlu kita perhatikan.

Sebab ada beberapa makanan yang bisa membuat kulit kita menjadi lebih glowing.

Inilah jenis makanan yang bisa membuat kulit wajah menjadi glowing berdasarkan golongan darah.

Baca Juga: Kepeduliannya Rendah, Ini Dia Urutan Golongan Darah Berhati Dingin

Golongan darah A

Pemilik golongan darah A sebaiknya banyak mengonsumsi makanan yang berasal dari sayuran hijau.

Sayuran hijau sangat baik untuk kesehatan tubuh.

Bahkan secara tidak langsung banyak mengonsumsi sayur dapat membuat kulit wajah lebih bersinar.

Sayuran hijau mengandung antioksidan yang kaya dengan berbagai vitamin dan nutrisi.

Jadi, sebaiknya A banyak makan sayuran seperti bayam, brokoli, salad dan sayuran hijau agar semakin glowing.

Baca Juga: Publik Se-Indonesia Sudah Tahu Kalau Golongan Darah Ini Paling Boros Soal Keuangan