Find Us On Social Media :
Inspirator investasi Ryan Filbert (https://www.instagram.com/ryanfilbert/)

4 Tips Mudah dalam Berinvestasi ala Inspirator Investasi Ryan Filbert

Rizzah Aulifia - Kamis, 30 September 2021 | 15:30 WIB

Sonora.ID -  Menimbang investasi tidak jauh dari kata risiko, maka kamu para pemula, bahkan yang sudah terbiasa pun masih membutuhkan tips berinvestasi.

Tidak hanya ketika berinvestasi, berbisnis sekali pun membutuhkan tips yang dapat memudahkanmu.

Ini karena investasi dan bisnis merupakan hal yang relatif mirip meskipun teknis pelaksanaannya berbeda.

Ryan Filbert dalam siaran ‘Seperti Apa Investasi Jangka Panjang Yang Baik?’ di Radio Smart FM memaparkan 4 tips yang perlu kamu catat dalam berinvestasi.

Baca Juga: Strategi Investasi di Dunia Cuma Ada 4! Catat Penjelasan dari Pakar

1. Tentukan tujuan investasi sesuai dengan kebutuhanmu

Inspirator Investasi Indonesia tersebut telah berulang kali menegaskan agar siapa pun yang akan melakukan investasi dapat memiliki sifat visioner dan tidak begitu banyak memandang pencapaian orang lain.

Lebih dari sekedar memperoleh keuntungan dan/atau kekayaan, investasi secara bijak mengutamakan pemenuhan kebutuhan hidup.

2. Tentukan strateginya

Ryan mengatakan kalau strategi berinvestasi hanya ada empat, yakni lump-sum strategy, dollar-cost averaging, constant share method, dan value averaging method. 

Kurang lebihnya, keempat strategi ini membahas perihal jumlah setoran dan hasil investasi yang ingin kamu lakukan atau peroleh.

Baca Juga: Tujuan Beirnvestasi Jangka Pendek dan Panjang: Jangan Sampai Kecewa!