Find Us On Social Media :
Ilustrasi playing victim (Freepik)

Menyikapi Teman atau Pasangan yang Suka Bersikap 'Playing Victim'

Sabian Ray Dhista - Jumat, 10 Desember 2021 | 14:00 WIB

Sonora.ID - Tentunya kebanyakan orang merasa tidak asing dengan istilah Playing Victim. Playing Victim yang memiliki nama ilmiah Victim Mentality Syndrome atau disingkat VMS adalah sifat seseorang yang senang menunjuk kesalahan pada orang lain, padahal bisa jadi kesalahan tersebut berasal dari dirinya sendiri.

Mayoritas tentu pernah menjumpai tipe orang yang suka Playing Victim, entah itu teman tongkrongan, rekan kerja di kantor, atau mungkin pasangan. Ada berbagai bentuk perilaku VMS, saat ada konflik beberapa di antaranya saling menyalahkan, lebih memilih untuk menyangkal tanggung jawab dan bahkan menipu orang-orang di sekitarnya untuk menunjukkan bahwa dia lah “korbannya”.

Baca Juga: Apa Itu Playing Victim? Master Trainer: Ciri-cirinya adalah…

Kita sebagai orang awam tentunya risih dan terbawa emosi jika memiliki teman yang memilki perilaku demikian. Sebaiknya simak solusi menyikapi pelaku Playing Victim berikut ini:

Cukup Dengarkan dan Jangan Terbawa Emosi

Ketika kita memiliki teman atau pasangan yang suka Playing Victim, lebih baik kita menghadapinya dengan tenang. Jika kita masuk dalam kategori orang yang santai dan tidak ingin diganggu, kita dapat mengatasinya dengan  mendengarkan apa yang dia katakan. Sebab, kebanyakan para pelaku VMS memiliki sikap “tidak mau mendengarkan orang lain” dan mereka  hanya perlu didengarkan tanpa harus berdebat. Namun perlu diingat untuk jadi pendengar yang baik kita menempatkan diri sewajarnya, jangan sampai terpapar sifat buruk mereka.

Nasehati bahwa Tindakannya Salah

Jika sudah merasa “risih” mendengarkan apa yang dikatakannya, kita dapat mulai memberi tahu mereka bahwa kebiasaan mereka mengganggu orang lain. Cobalah untuk bersikap tegas, tetapi jangan biarkan kita tersulut emosi. Langkah ini harus diambil agar dia bisa melihat dirinya sendiri. Tentu tidak mudah untuk mengatakan kepada seorang VMS bahwa dia annoying di circle kita. Dibutuhkan banyak kesabaran  dan usaha ekstra. Karena terkadang setelah memberi nasehat dia masih membela diri seolah-olah semua yang dia katakan itu benar.