Find Us On Social Media :
Ilustrasi Dapur ( Elle Decor)

Dapur Terlihat dari Luar Bisa Sebabkan Rezeki Cepat Habis? Begini Penjelasan Pakar Fengshui!

Sienty Ayu Monica - Jumat, 25 Februari 2022 | 13:05 WIB

Sonora.ID – Benarkah sebuah dapur yang terlihat dari luar bisa menyebabkan rezeki yang cepat habis? Simak ulasannya di bawah ini.

Mungkin pada umumnya dapur masa kini sudah tidak ada yang berada di tempat gelap dan penuh kayu bakar.

Dapur modern memang bukan ruang seperti itu, melainkan tempat yang bersih mengilap berisi peraltan modern yang ditata fungsional dengan dekorasi menarik.

Tak ada asap yang membuat perih mata, apalagi jelaga hitam yang kotor.

Baca Juga: Dapur di Bawah Kamar Mandi Bawa Petaka! Ini Kata Pakar Fengshui Rumah

Saat ini, dapur memang menjadi tempat yang sangat menyenangkan. Di tempat itu, seseorang bisa berkreasi dengan berbagai bahan makanan, menyiapkan hidangan untuk orang-orang yang dicintai.

Tempatnya pun bisa di mana saja, tak selalu di bagian belakang rumah.

Namun, agar mudah dijangkau, banyak rang yang senang meletakkan dapur di sisi depan rumah dekat garasi sehingga terlihat dari jalan.

Sayangnya, dapur yang terlihat dari luar dipercaya menyebabkan rezeki cepat habis. Namun, benarkah demikian?

Menurut pakar Feng Shui Xiang Yi, beberapa catatan feng shui memang menyebutkan orang zaman dulu tidak menyukai bila tempat memasaknya terlihat dari luar.