Find Us On Social Media :
Gunung Tertinggi di Jawa Tengah (Kompas.com)

Ini 5 Deretan Gunung Tertinggi di Jawa Tengah dengan Pemandangan yang Menakjubkan

Lilis Nur Indah Sari - Selasa, 8 Maret 2022 | 12:20 WIB

Sonora.ID - Gunung tertinggi adalah salah satu destinasi impian yang didambakan oleh para pendaki.

Provinsi Jawa Tengah merupakan salah satu destinasi wisata pendakian karena memiliki gunung-gunung yang menjadi primadona bagi para pendaki.

Baik pendaki pemula maupun pendaki professonal sudah banyak yang mengunjungi gunung-gunung di Jawa Tengah ini.

Terdapat beberapa gunung yang memiliki ketinggian di atas 3.000 mdpl dengan akses yang mudah untuk dijelajahi.

Dilansir dari Kompas.com (07/03/22), apabila kamu ingin menyambangi puncak tertinggi di Jawa Tengah maka kamu bisa mengunjungi gunung-gunung berikut.

Baca Juga: Hajat Sebesar Gunung Terkabul, Keinginan dan Doa 5 Zodiak Ini Akan Terwujud Bisa Beli Segalanya!

1. Gunung Merbabu (3.142 mdpl)

Dengan ketinggian 3.412 mdpl, Gunung Merbabu menjadi gunung tertinggi kelima di Provinsi Jawa Tengah.

Puncak Trianggulasi disebut sebagai puncak tertinggi Gunung Merbabu.

Gunung Merbabu terletak di 3 (tiga) kabupaten yaitu Magelang, Semarang dan Boyolali.