Find Us On Social Media :
Ilustrasi homoseksual dan Gambar Tangkapan Layar (Pixabay)

Sudah Mualaf Tapi Memilih Gay!? Tuai Kontroversi, Berikut Tanggapan Netizen

Luthfia Salma Rizki - Selasa, 10 Mei 2022 | 18:50 WIB

Sonora.ID - Deddy Corbuzier, merupakan salah satu content creator yang dahulu merupakan pesulap pada masanya, kini beralih memiliki kanal sosial media massa terbesar di jejaring sosial, salah satunya yaitu Chanel YouTube.

Kanal media massa kini yaitu YouTube, kerapkali di akses oleh seluruh lapisan masyarakat, terutama di Negara Indonesia.

Melalui kanal Youtube Deddy Corbuzier yang telah memiliki pengikut (subscribers) sebanyak 18.7 juta (Tercatat pada tanggal 9 Mei 2022).

Dengan Label Branding yang dibawakan berupa Podcast yang memiliki tagline #CloseTheDoor.

Tagline tersebut merupakan branding dari konten yang ia bawakan, tentu saja hal tersebut sangat melekat di benak audience sebagai penonton.

Dengan pengikut sebesar itu, secara otomatis konten yang ia bawakan akan langsung melejit. Atau sebutan masyarakat di era sekarang, yaitu Viral!

Baca Juga: Hapus Video Gay, Deddy Corbuzier Minta Maaf, 'I Still Believe They are Human'

Namun, hal tersebut membuat para penggemar setia podcast Deddy menjadi terpecah menjadi dua kubu. Antara Pro dan Kontra sangat kentara ketika ditelusuri melalui kolom komentar.

Hal ini timbul dikarenakan tamu Podcast yang di undang oleh Deddy merupakan sepasang kekasih yang mengumumkan bahwasanya mereka berdua merupakan sejoli penganut paham LGBT.

Tetapi siapa sangka? Salah satu dari mereka merupakan seorang mualaf (muslim) yang menyimpang dari ajaran agama Islam.