Find Us On Social Media :
Pegawai asuransi sebagai salah satu pekerjaan paling tidak disukai (unsplash.com)

Inilah 5 Pekerjaan Paling Tidak Disukai versi WiseStep, Bisa Jadi Pertimbangan bagi Fresh Graduate!

Gema Buana Dwi Saputra - Kamis, 14 Juli 2022 | 20:00 WIB

Sonora.ID - Fresh Graduate mungkin kini sedang mencari pertimbangan terkait pekerjaan yang sesuai dengan kemampuan dirinya.

Ada banyak sekali pertimbangan yang fresh graduate lakukan ketika memiliki suatu pekerjaan, salah satunya dengan mengetahui tingkat minat masyarakat terhadap tanggung jawab tersebut.

WiseStep pun memberikan informasi mengenai 5 pekerjaan paling tidak disukai yang bisa jadi pertimbangan bagi para fresh graduate.

Anda dapat langsung menyimak penjelasan tentang 5 pekerjaan paling tidak disukai versi WiseStep di bawah ini; ada posisi yang Anda minati?

1. Pegawai Asuransi

Baca Juga: Minimalisir Risiko Kerugian, Simak 3 Strategi Investasi Bitcoin Ini, Anda Wajib Tahu agar Tidak Salah Langkah

Salah satu pekerjaan paling tidak disukai dari survei yang dilakukan oleh WiseStep adalah pegawai asuransi.

Ini disebabkan oleh tekanan yang diberikan kepada para pergawai untuk bisa menyakinkan banyak orang guna membeli produk asuransi mereka.

Semakin banyak dan terpenuhi target penjualan, maka penghasilan pegawai dari pekerjaan ini pun akan semakin banyak.

Sehingga, banyak yang tidak menyukai jenis pekerjaan ini karena pendapatan tergantung dari target penjualan.