Find Us On Social Media :
Bahan Alami Atasi Rambut Rontok (Kompas.com)

Bahan Alami Atasi Rambut Rontok, Buruan Coba !!!

Fernando Oktareza - Rabu, 27 Juli 2022 | 17:35 WIB

Palembang, Sonora.ID –  Siapa sih yang tidak mau memiliki rambut yang kuat dan indah? Hal ini tentu menjadi impian setiap orang, utamanya kaum perempuan.

Lantaran rambut merupakan mahkota yang sudah sepatutnya harus dijaga.

Hal ini pun membuat setiap orang khawatir apabila rambutnya mengalami permasalahan seperti kerontokan pada rambut.

Imbasnya, kepercayaan diri akan menurun akibat rontoknya rambut, mengingat penampilan yang seakan-akan berubah.

Baca Juga: Rambut Rontok Bikin Ngeri Botak, dr Zaidul Akbar Ungkap Racikan Murah Meriah yang Bisa Mengatasinya

Sebelum terjadi, yuk ketahui dulu penyebab dari rambut rontok. Dilansir dari Kompas.com, berikut informasinya:

Penyebab rambut rontok

Rontoknya helaian rambut dari kulit kepala pasti memiliki sebab.

Dilansir dari Express, setidaknya ada 5 sebab utama rambut rontok. Berikut adalah uraiannya:

1. Genetik

Faktor yang memdominasi terjadinya kerontokan rambut, khususnya pada kaum laki-laki, adalah faktor genetik atau keturunan.