Find Us On Social Media :
Ilustrasi kanker endometrium (unsplash.com)

Kenali Kanker Endometrium dari Gejala dan Penyebab kata dr. Yudi Andriansyah, Tingkat Risiko Kanker Ini Sangat Tinggi!

Gema Buana Dwi Saputra - Kamis, 4 Agustus 2022 | 15:15 WIB

Sonora.ID - Masyarakat Indonesia mungkin masih asing dengan jenis kanker bernama kanker endometrium yang dialami oleh banyak perempuan di dunia.

Melalui Sonora FM, dr. Yudi Andriansyah, Sp.OG(K)Onk., mengatakan bahwa kanker endometrium adalah jenis kanker terbanyak di dunia nomor tiga yang dialami oleh perempuan.

Jenis kanker ini sendiri terjadi pada bagian endometrium yang terletak di lapisan dalam rahim seseorang.

Sang dokter mengatakan bahwa lapisan tersebut sebenarnya sangat tipis, tetapi dapat menebal ketika siklus menstruasi terjadi yang kemudian ikut luruh dengan darah haid.

Apabila terjadi perkembangan abnormal pada lapisan tersebut, maka kanker endometrium pun bisa saja terjadi dan menyerang perempuan di kemudian hari.

Baca Juga: Anak Muda Berpotensi, Wajib Tahu 3 Penyebab Kanker Endometrium

Maka dari itu, Anda harus mengenali gejala dan penyebab kanker endometrium berikut ini!

Gejala Kanker Endometrium

Sering kali, perempuan telat menyadari gejala kanker endometrium, sehingga penanganan jenis kanker ini pun menjadi sangat terlambat.

Padahal, beberapa gejala dari kanker ini dapat dirasakan dengan jelas dan bahkan terlihat dengan mata ketika diperhatikan secara baik-baik.