Find Us On Social Media :
Berikut adalah 3 golongan yang diharamkan masuk surga oleh Allah SWT. (Pexels)

Naudzubillah Semoga Kita Selamat, Ini 3 Golongan yang Diharamkan Masuk Surga oleh Allah SWT!

Selando Naendra Radicka - Senin, 22 Agustus 2022 | 15:22 WIB

Sonora.ID - Semoga kita semua tak termasuk dalam golongan yang diharamkan masuk surga oleh Allah SWT berikut ini.

Hidup di dunia ini tentu sementara, dan dalam kesementaraan itu, kita berjuang sebaik mungkin untuk bisa masuk dalam golongan orang yang selamat.

Dari segi syariat Islam, misalnya, keselamatan itu bisa dilihat dari selamatnya kita dari siksa api neraka yang begitu dahsyat, atau dalam artian kita termasuk dalam penghuni surgaNya.

Namun, oleh Allah SWT, ada golongan orang kurang beruntung yang justru diharamkanNya masuk surga, sehingga secara otomatis mereka menjadi penghuni neraka selama-lamanya.

Duduk perkara dari hal tersebut ialah lantaran orang-orang itu cenderung meremehkan dosa sehari-hari yang nilainya begitu besar di mata Allah SWT.

Lantas, siapa saja yang termasuk dalam golongan yang haram masuk surga itu? Simak penjelasannya berikut ini.

1. Pecandu Minuman Keras

Di akhir zaman seperti sekarang, konsumsi minuman keras atau khamr tak lagi dipandang sebagai sebuah dosa besar di hadapan Allah SWT.

Padahal, para penikmat minuman keras atau barang-barang haram yang lain termasuk dalam golongan yang dilaknat dan diharamkan untuk memasuki surgaNya.

Baca Juga: 7 Tempat di Dunia yang Dilaknat Allah SWT, Penduduknya Tidak Bisa Masuk Surga!