Find Us On Social Media :
Ilustrasi aktivitas menurunkan risiko penyakit jantung. (Freepik)

Aktivitas Ringan yang Menurunkan Risiko Penyakit Jantung, Salah Satunya Cuci Piring

Kumairoh - Kamis, 25 Agustus 2022 | 14:10 WIB

Sonora.ID - Ada aktivitas ringan yang menurunkan risiko penyakit jantung. Salah satu aktivitas tersebut adalah mencuci piring dalam kehidupan sehari-hari.

Seperti diketahui, olahraga menyimpan banyak manfaat bagi kesehatan tubuh dan menghindarkan tubuh dari berbagai macam penyakit.

Namun ketika tubuh terasa tidak bersemangat untuk berolahraga, tidak ada salahnya untuk tetap beraktivitas karena hal itu tetap menggerakkan tubuh untuk tetap aktif.

Ketika tubuh aktif, lemak di dalam tubuh akan terbakar dan menurunkan risiko penyakit jantung.

Meski kegiatan sehari-hari terdengar ringan dan sepele, namun jika dilakukan secara rutin setiap hari akan meningkatkan gerak tubuh dan membakar lemak.'

Baca Juga: Kabar Duka! Anak Indigo Roy Kiyoshi Disebut Cuma Bisa Bertahan 2 Tahun karena Penyakit Mengerikan Ini, Padahal Dulu Sering Ramalin Kondisi Orang Lain

Dibandingkan dengan wanita dengan aktivitas sehari-hari kurang dari dua jam per hari, wanita dengan setidaknya empat jam aktivitas sehari-hari memiliki risiko penyakit kardiovaskular 43% lebih rendah.

Risiko penyakit jantung koroner 43% lebih rendah, risiko penyakit jantung koroner 30% lebih rendah. stroke dan terutama, risiko kematian penyakit kardiovaskular 62% lebih rendah.

Melansir Scitech Daily, berikut adalah kegiatan sehari-hari yang bisa menurunkan risiko penyakit jantung:

1. Mengepel & Menyapu Lantai