Find Us On Social Media :
Manager TRD 1 PT Air Minum Bandarmasih, Ofillie Muda (Smart FM Banjarmasin / Juma)

Akui Tekanan Air Bersih di Wilayah Banjarmasin Utara Rendah

Jumahudin - Rabu, 7 September 2022 | 18:24 WIB

Banjarmasin, Sonora.ID - Keluhan warga komplek AMD Permai yang kesulitan mendapatkan air bersih, ditanggapi oleh pihak PT. Air Minum Bandarmasih (Perseroda).

Manager TRD 1 PT Air Minum Bandarmasih, Ofillie Muda mengakui tekanan air di wilayah Banjarmasin Utara memang rendah. 

"Memang kita akui lemah untuk tekanan air di wilayah tersebut yaitu di blok 417 lemah," katanya, saat ditemui Smart FM Banjarmasin, Rabu (07/9) sore.

Ia mengaku cukup dilema, jika menaikan tekanan air di daerah ujung.

 Baca Juga: Krisis Air Bersih, Warga Lereng Merapi Minta Pasokan Air Ke BPBD Klaten

"Takut pipanya jebol. Makanya kita tidak berani menaikan tekanan hingga 2,9 ATM ," ujarnya. 

Ia menjanjikan, untuk tahun ini PT. Air Minum Bandarmasih (Perseroda) akan membuat pipa pendamping untuk menambah distribusi air ke wilayah Banjarmasin Utara.

Disamping itu juga telah direncanakan pembangunan Water Treatment Plant (WTP) di kawasan Sungai Andai.

"Mudah-mudahan bisa membuat pelayanan maksimal," imbuhnya.

Sebelumnya diberitakan, warga komplek AMD Permai, Banjarmasin Utara mengeluhkan distribusi air bersih yang tak lancar.

Bahkan warga sudah bertahun-tahun terpaksa menggunakan mesin pompa air, untuk bisa mendapatkan air bersih.

Mengingat, air bersih hanya mengalir tanpa mesin pompa pada malam hari.

Baca Juga: Jangan Cuma Pikirkan Tarif! Warga AMD Bertahun-Tahun Pakai Pompa